jpnn.com - Ketika itu, Ducati sukses menjadi juara untuk kali pertama di balapan MotoGP. Adalah pembalap kawakan Loris Capirossi yang ketika itu berhasil mengibarkan bendera Ducati. Nah, balapan di Barcelona nanti bakal dijadikan sebagai ajang untuk mengenang kesuksesan tersebut.
“Barcelona adalah seri yang memiliki kenangan manis bagi kami. Sepuluh tahun lalu, GP3 melakukan debut di sana dalam musim dingin. Loris Capirossi behasil menjadi juara,” terang manajer tim Ducati, Vittoriano Guareschi seperti dilansir Crash, Kamis (13/6).
BACA JUGA: Ronaldo Makin Dekat ke MU
Guna menghadapi seri di Barcelona, Ducati tidak akan banyak mengubah setingan motor. Dua pembalap Ducati, Andrea Dovizioso dan Nicky Hayden bakal menggunakan motor dengan setingan yang relatif sama seperti sebelumnya.
Ducati juga sudah melakukan uji coba di Mugello selama dua hari. Hasilnya, mereka menemukan beberapa hal yang mesti diperbaiki dan dioptimalkan. Berbagai hal itulah yang membuat Ducati bertekad untuk melaju ke podium jawara di akhir balapan nanti.
BACA JUGA: Rossi Pembalap Motor Dengan Bayaran Termahal di Dunia
“Kami datang keBarcelona dengan dua hari tes di Mugello. Kami menemukan beberapa hal yang sangat bagus. Kini kami akan mencobanya di sirkuit yang lain. Kami harapkan bisa mendapatkan hasil bagus di Barcelona nanti,” tambah Guareschi.
“Saya ingin mengatakan bahwa kami memang berada dalam tekanan dalam masa-masa sibuk seeprti saat ii. Namun kami bekerja sangat keras,” tegas Guareschi. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Allegri Sanjung Pengaruh Balotelli di Milan
BACA ARTIKEL LAINNYA... Marquez Gugup Hadapi Debut di Barcelona
Redaktur : Tim Redaksi