Ducati Gunakan Motor Baru di Aragon

Kamis, 25 September 2014 – 15:12 WIB

jpnn.com - ARAGON - Ducati bakal mengusung kekuatan berbeda di balapan MotoGP seri Aragon akhir pekan nanti. Pabrikan raksasa asal Italia itu akan menggunakan motor GP14.2 yang merupakan evolusi dari Desmosedici.

GP14.2 sebenarnya merupakan tunggangan Andrea Dovizioso dan Andrea Iannone untuk balapan musim 2015 mendatang. Namun, Ducati sudah melakukan uji coba di Mugello awal pekan lalu.

BACA JUGA: Vettel Pastikan Bertahan di Red Bull

“Kami menjalani momen yang sangat baik dalam beberapa seri terakhir dengan karakter yang sangat berbeda. Jadi, saya berharap kami bisa melakukan hal yang bagus di Aragon,” terang Dovizioso sebagaimana dilansir laman GP Update, Kamis (25/9).

Hingga kini, performa para pembalap Ducati memang tak terlalu mengesankan. Prestasi terbaik dibukukan Dovizioso yang kini nangkring di urutan kelima setelah mampu dua kali naik podium.

BACA JUGA: Keponakan Messi Gabung Barca, New Totti Pilih Roma

“Saya ingin menjalani momen yang bagus seperti di Silverstone dan Misano yang merupakan balapan spesial. Kini kami menjadi lebih kompetitif. Saya senang dengan progres yang konstan ini,” tegas Dovizioso. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Terpilih atau Terhenti di Honda DBL All-Star 2014

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tambah Perunggu, Indonesia Masih Tanpa Emas


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler