jpnn.com, JAKARTA - Penayangan film Barbie ternyata membuat banyak selebritas dan beauty blogger ikut meramaikannya dengan cosplay.
Salah satunya beauty blogger Hani Indrayanti yang mengikuti tren make up dan fesyen ala Barbie.
BACA JUGA: Gegara Meme, Film Barbie Terancam Diboikot di Jepang
Perempuan 24 membagikan potret dirinya bergaya Barbie melalui akun @sablesroses_ di Instagram
"POV: habis ketemu bukannya ngilangin kangen malah tambah kangen," tulis Hani Indrayanti, dikutip pada Kamis (3/8).
BACA JUGA: Keseruan Lenny Hartono Gelar Fashion Show Bertema Barbie
Dia mengenakan blazer pink yang dipadukan rok senada berpose dengan background Barbie The Movie.
Bicara soal tren make up viral ala Barbie dan Mermaid, Hani mengaku lebih menyukai tampilan ala artis Korea.
BACA JUGA: 3 Berita Artis Terheboh: Ramalan Denny Darko, Lady Nayoan dan Rendy Kecelakaan
"Look make up Korea terlihat fresh, tetapi tetap natural," ujar Hani Indrayanti, kepada awak media, di Jakarta, beberapa waktu lalu.
Tak hanya pandai berdandan, perempuan asal Serang, Banten, ini juga piawai memadukan outfit yang dikenakannya, seperti saat tampil ala Barbie.
Dia, bahkan kerap membagikan tip dan trik memadukan outfit agar tampil cantik kepada pengikutnya di Instagram.
Kepiawaiannya memadupadankan outfit dan berdandan ternyata dipelajari Azzura, sapaannya, secara autodidak.
Dia mengaku sering melihat video tutorial. Baginya belajar make up karena ingin menyenangkan diri sendiri.
“Senang rasanya melihat wajah tampak cantik ketika sedang bercermin," ungkap penyuka olahraga ini. (jlo/jpnn)
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh