Duh, Gimana Nih? Sudah 6 Hari Bandara di Lombok Lumpuh Total

Senin, 09 November 2015 – 13:42 WIB
Ilustrasi Bandara. Foto: Jawa Pos

jpnn.com - JAKARTA - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) sampai saat ini masih menutup dua bandara di Lombok. Yakni Bandara Internasional Lombok (Lombok Praya) dan Bandara Selaparang Lombok. Kedua bandara itu lumpuh total selama enam hari.

Penutupan bandara dilakukan seiring meletusnya Gunung Barujari, anak Gunung Rinjani pada Selasa (3/11) kemarin. Letusan itu menimbulkan debu vulkanik yang membahayakan penerbangan.

BACA JUGA: Pelindo I, III dan IV Berkumpul, Ada Misi Apa Nih?

"Bandara Selaparang dan Bandara Lombok Praya itu masih ditutup sampai sekarang," kata Menteri Perhubungan Ignasius Jonan di kantornya, Jalan Merdeka Barat, Jakarta, Senin (9/11).

Setiap dua jam, sambung Jonan, pihaknya terus melakukan evaluasi terkait peringatan atau Notice to Airmen (Notam). Hingga saat ini, dua bandara sudah lepas dari peringatan penutupan bandara. Yakni Bandara Internasional Ngurah Rai Bali danBlimbingsari Banyuwangi.

BACA JUGA: Siap-siap, Hotel di Wilayah Ini Kedatangan Ribuan Tamu Mancanegara, Terima atau Tolak?

"Kalau Ngurah Rai sudah dibuka tadi pagi, masih terus kami evaluasi setiap dua jam," tegas mantan dirut PT KAI ini. (chi/jpnn)

BACA JUGA: Pelayanan Publik Bandara Soekarno-Hatta Kalah Jauh Dibanding Dua Bandara Ini

BACA ARTIKEL LAINNYA... Alhamdulillah, Bandara Ngurah Rai Dibuka Lagi!


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler