Duh... Minat Investasi Emas Batangan Turun 200 Persen

Sabtu, 05 Desember 2015 – 15:08 WIB
Emas. Foto: JPNN

jpnn.com - BANJARMASIN – Ekonomi yang tengah lesu ternyata juga berimbas pada minat masyarakat berinvestasi. Salah satunya ialah investasi emas batangan. Lesunya ekonomi membuat minat warga juga turun.

Kepala Penggadaian Banjarmasin Pratino mengatakan, pembelian emas batangan sepanjang 2015 mengalami penurunan hingga 200 persen dibanding tahun lalu. Kondisi ini berlanjut hingga akhir November 2015.

BACA JUGA: GAWAT! Puluhan Kantong Darah PMI Mengandung HIV-AIDS

“Kami sadari , lesunya investasi emas batangan karena anjloknya beberapa sektor bisnis, terutama batubara yang selama ini menjadi penopang utama perekonomian di Kalsel,” ucap Pratino, Jumat (4/12).

Dia menambahkan, pegadaian Banjarmasin hanya bisa menjual emas batangan sebesar dua kilogram sepanjang November lalu. Padahal, pegadaian ditarget menjual lima kilogram.

BACA JUGA: 2 Tahun tak Raih Adipura, Wali Kota Kok Malah Santai

Jumlah itu menurun jauh dibandingkan tahun lalu. Saat itu, Pegadaian Banjarmasin berhasil mencatat penjualan hingga enam kilogram sepanjang November 2014. (sya/jos/jpnn)

BACA JUGA: Setelah Tunggu Setahun, Bonus Atlet Cair Juga

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kisah Seorang PSK di Lokalisasi Malanu, Dolly-nya Kota Sorong


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler