Duh, Rastra Berkutu dan Kekuning-Kuningan Kembali Ditemukan, Wakil Rakyat Kecewa

Selasa, 11 Juli 2017 – 10:58 WIB
Raskin busuk dan berkutu. Foto: JPG/Pojokpitu

jpnn.com, KOTABUMI - DPRD Lampung Utara mengecam keras pendistribusian beras pra-sejahtera (rastra) yang berkutu serta berwarna kekuning-kuningan untuk keluarga pra-sejahtera di Kelurahan Kotabumi Tengah, Kecamatan Kotabumi.

’’Yang jelas akan kami panggil pihak Bulog (Badan Urusan Logistik) menjelaskan adanya rastra tak layak konsumsi ini. Apalagi di daerah pedesaan yang jauh dari pantauan pemerintah,” ujar Ketua Komisi II DPRD Lampura Wansori, S.H. seperti dilansir Radar Lampung (Jawa Pos Group) hari ini.

BACA JUGA: Pemerintah Akhirnya Panggil Bulog Soal Penemuan Rastra Tak Layak Konsumsi

Wansori menyayangkan terulangnya kasus serupa. Pemkab Lampura sebelumnya sudah menemukan ratusan ton Rastra tak layak konsumsi di Gudang Desa Mulangmaya Kecamatan Kotabumi Selatan.

“Kami juga sudah menindaklanjuti permasalahan itu. Kemungkinan kita akan berikan rekomendasi kepada Bulog agar segera memusnahkan barang tak layak konsumsi itu. Sehingga tidak meresahkan masyarakat,” tegasnya.

BACA JUGA: Ssstt... Bulog Lampura Diduga Oplos Ratusan Ton Rastra dengan Beras tak Layak Konsumsi

Kekecewaan sebelumnya disampaikan anggota DPRD Lampura asal fraksi Gerindra Hj. Sandy Juwita. “Kami kecewa dengan kinerja Bulog Subdivre Lampura. Kami yakin jika masih banyak beras tak layak konsumsi yang sudah diedarkan di masyarakat,” cetusnya.

Namun, kata dia, masyarakat tidak mempersoalkan masalah itu. “Untung saja ini di kota. Jadi masyarakat sudah berani menyampaikan keluhan-nya. Kalau di desa pasti mereka takut dengan resiko yang akan diterima jika mencoba mengungkap permasalahan beras tak layak konsumsi ke publik,” imbuhnya.

BACA JUGA: Bulog Harus Bisa Menjadi Penjaga Kemandirian Pangan

Karena itu, dirinya meminta pemerintah melalui satuan kerja terkait, untuk mengevaluasi kinerja Bulog Subdivre Lampura yang telah mendistribusikan Rastra tak layak konsumsi itu.

“Kita minta Pemkab Lampura segera mengambil tindakan dan meminta Bulog memberikan jaminan agar Rastra tak layak konsumsi ini tidak beredar lagi di masyarakat,” desak ketua Srikandi MPC Pemuda Pancasila (PP) Lampura ini.

Junaidi selaku wakil Satuan Tugas (Satgas) Rastra Bulog Lampura sempat membantah jika beras yang didistribusikan tidak layak konsumsi.

Tapi setelah diperlihatkan bukti beras tersebut, Junaidi pun mengakui jika hal itu dikarenakan minimnya pengawasan saat pendistribusian ke titik bagi.

“Itu hanya keselipan para petugas di gudang saja. Karena, petugas di gudang tak banyak dan beras yang akan diperiksa begitu banyak,” kilahnya.(rnn/c1/wan)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Belut Putih Ini Tiba-tiba Muncul, Warga pun Ketakutan


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler