Dukun Palsu Habiskan Uang Korban Buat Beli Perhiasan dan Sepeda Motor

Jumat, 01 Maret 2019 – 22:06 WIB
Penyidik Polres Bengkulu sedang memeriksa tersangka kasus penipuan yang menggunakan modus menjadi dukun. Foto: ekky/rb/jpg

jpnn.com, BENGKULU - Kasus penipuan yang dilakukan FS, 31, warga Jalan Raden Patah Kelurahan Pagar Dewa dengan modus sebagai dukun palsu masih terus didalami polisi.

Dari hasil pemeriksaan ternyata uang ratusan juta rupiah dari korban sudah banyak digunakan untuk kepentingan pribadi tersangka.

BACA JUGA: Kepala Hendra Berlumuran Darah Dibacok Teman Sendiri

Kasat Reskrim Polres Bengkulu AKP Indramawan Kusuma Trisna, S.IK mengatakan jika pihaknya sudah menyita buku tabungan milik tersangka.

Dari situ diketahui jika dalam sehari banyak sekali transaksi tarik tunai dalam sehari yang dilakukan tersangka.

BACA JUGA: Tipu Korban Ratusan Juta Rupiah, Dukun Palsu di Bengkulu Ditangkap Polisi

“Dari pemeriksaan diketahui jika uang hasilnya sudah digunakan tersangka untuk beli motor baru dan emas,” kata Indramawan.

Kasat melanjutkan, pihaknya juga akan melakukan pengembangan terhadap perkara ini. Kendati baru diketahui hanya satu orang korban namun pihak kepolisian masih akan melakukan pendalaman lebih lanjut.

BACA JUGA: Bidan Beti Ditemukan Tewas Mengenaskan di Perbatasan Bengkulu – Lampung

“Sejauh ini baru satu orang korban. Kita akan terus dalami dan lakukan pengembangan lebh lanjut,” demikian kasat.

Sebelumnya, FS ditangkap setelah Polres Bengkulu dapat laporan dari korban, Nelly Harnengsih, 56, warga Jalan Bhakti Husada Kelurahan Lingkar Barat.

Modusnya tersangka mengaku bisa mengobati anak korban yang menurutnya terkena guna-guna oleh suami korban sendiri. Namun belakangan diketahui jika itu hanya modus tersangka saja. (zie)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bermodal Comot Foto di FB, AS Berhasil Tipu Rp 14 Juta


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler