Dukungan Budiman Sudjatmiko ke Prabowo Dinilai Tidak Menguntungkan

Minggu, 27 Agustus 2023 – 21:15 WIB
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (kiri) berjabat tangan dengan Politikus PDIP Budiman Sudjatmiko (kanan) usai menggelar pertemuan di Kertanegara, Jakarta Selatan, Selasa (18/7/2023). ANTARA FOTO/Galih Pradipta/aww.

jpnn.com, JAKARTA - Budiman Sudjatmiko telah dipecat dari PDIP karena memberikan dukungan ke Prabowo Subianto sebagai Bakal Capres 2024.

Lantas dukungan dari Budiman Sudjatmiko apakah menambah kekuatan dan keuntungan untuk Prabowo Subianto di Pilpres?

BACA JUGA: Budiman Sudjatmiko Dipecat PDIP, Gerindra Siap Menampungnya dengan Tangan Terbuka

Direktur Eksekutif Charta Politika Indonesia Yunarto Wijaya menilai manuver politik yang dilakukan Budiman justru menjadi kerugian bagi Prabowo. Pasalnya, isu pelanggaran HAM yang selalu diberikan ke Prabowo akan kembali muncul.

“Kalau saya pribadi melihatnya, ini blunder buat Pak Prabowo. Kalau kita baca monitoring, dari pemberitaan terkait Budiman, Budiman mendapatkan panggung. Tetapi pembicaraan mengenai kasus ‘98, peculikan aktivis, itu malah menjadi bunyi kembali,” ungkap Yunarto Wijaya melalui keterangan tertulisnya, Sabtu (26/8).

BACA JUGA: Aktivis PRD Kecewa Lihat Budiman Sudjatmiko Ketemu Prabowo

Yunarto mengatakan Budiman Sudjatmiko adalah salah satu korban penculikan aktivis pada 1998 sehingga akan mendapatkan panggung politiknya lagi, sedangkan untuk Prabowo Subianto justru memancing sentimen negatif.

“Karena perbincangan yang selama ini menjadi beban buat Pak Prabowo dan yang membayang bayangi selalu Prabowo Subianto naik turun terkait dengan ‘98 yang penculikan aktivis karena adanya Budiman Sudjatmiko itu malah naik kembali,” tandas Yunarto.


Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler