Dunia Berduka, Pele Sang Raja Sepak Bola Tutup Usia

Jumat, 30 Desember 2022 – 04:15 WIB
Pele, legenda sepak bola Brasil, meninggal dunia pada usia 82 tahun di Sao Paulo, Brasil, Kamis (29/12) waktu setempat. Foto: MARIA R. BASTONE / AFP

jpnn.com - Dunia sepak bola berduka untuk sang legenda, Pele yang tutup usia di umur 82 tahun.

Sejak menjalani perawatan 29 November silam di Rumah Sakit Albert Einstein, Sao Paulo, Brasil, Pele akhirnya menghembuskan napas terakhirnya.

BACA JUGA: Argentina Juara Piala Dunia 2022, Kalimat Pele untuk Messi & Mbappe, Silakan Bandingkan

Melansir dari Marca, pria bernama asli Edson Arantes do Nascimento itu menderita kanker usus sejak tahun 2021.

Beberapa kali mantan penggawa Santos tersebut bahkan bolak-balik masuk rumah sakit untuk penyembuhan penyakitnya.

BACA JUGA: Pele! Sudah Ada Mbappe

Pele merupakan pria kelahiran 23 Oktober 1940 yang dianggap punya bakat luar biasa.

Tercatat Pele tiga kali mengantarkan Timnas Brasil meraih gelar juara Piala Dunia pada edisi 1958, 1962, dan 1970.

BACA JUGA: Putri Pele Bicara Peran Olahraga dalam Mengubah Budaya Masyarakat

Bahkan gelar trofi Jules Rimet diraihnya pertama kali di saat usianya baru 17 tahun.

Tidak heran namanya kemudian harum di Brasil mengingat jasanya mengantarkan Tim Samba merebut tiga gelar juara supremasi sepak bola dunia itu.

Sampai-sampai publik Brasil memberikan julukan kepada Pele sebagai O Rei atau Sang Raja.

Selain meraih gelar juara, nama Pele juga tercatat sebagai pencetak gol terbanyak tim Selecao dengan raihan 77 gol selama 97 kali tampil.

Selain moncer di level timnas, Pele juga tampil apik di klubnya yakni Santos (Brasil) dan New York Cosmos (Amerika Serikat).

Selama membela dua tim tersebut, Pele sudah mengoleksi 655 gol. Rekor tersebut terbilang fantastis fantastis di era itu.

Pele kemudian gantung sepatu di tahun 1977 dan sempat berkarier di luar lapangan hijau sebelum akhirnya tutup usia karena menderita kanker.(mcr16/jpnn)


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler