jpnn.com - Arsenal harus gigit jari selepas penyerang incarannya, yakni Dusan Vlahovic dikabarkan merapat ke Juventus.
Tim asal kota London itu langsung mengalihkan perburuannya kepada penyerang muda Real Sociedad, Alexander Isak.
BACA JUGA: Bubarkan Tablig Haikal Hassan, Ketua PAC Pemuda Pancasila Sebut Soal Radikalisme
Ketertarikan tim berjuluk The Gunners itu digadang-gadang atas arahan pelatih Arsenal, Mikel Arteta.
Hal tersebut ternyata diketahui langsung oleh mantan pemain Manchester United, Rio Ferdinand.
BACA JUGA: Juventus Ngebet Boyong Dusan Vlahovic, Jalan Bagi Alvaro Morata ke Barcelona?
Pria kelahiran 7 November 1978 itu sudah tahu lama kalau Arteta kepincut dengan bakat Isak.
Pemain asal Swedia itu dianggap cocok dengan strategi yang nantinya akan Arteta terapkan di Arsenal.
BACA JUGA: Pengeroyok Pengunjung Warung Kopi Emperan di Surabaya Sudah Digulung
"Saya mendengar bahwa Arteta tertarik untuk merekrut Alexander Isak. Pemain asal Swedia itu berbakat dan menjadi rekrutan bagus ke depannya," ungkap Rio dilansir dari Sky Sports.
Musim ini bersama Sociedad, Isak telah mencetak delapan gol dan dua assist dari 25 pertandingan yang dijalani.
Tidak heran Arsenal kepincut dengan bakat yang dimiliki oleh pemain kelahiran 21 September 1999 itu.
Langkah The Gunners untuk merekrut Isak tidak mudah selepas Sociedad memberikan harga sebesar GBR 75 juta atau sekitar Rp 1,45 miliar. (skysports/mcr16/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Para Penganiaya 2 Pemuda di Jalan Sudah Digulung Polisi, Terima Kasih, Pak
Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Muhammad Naufal