Dusta Ratna Terbongkar, Wajar Kubu Jokowi Kian Optimistis

Senin, 15 Oktober 2018 – 21:12 WIB
Wakil Ketua DPR Fadli Zon dan Ratna Sarumpaet. Foto: Twitter

jpnn.com, JAKARTA - Pengamat kepemiluan Kaka Suminta menilai terungkapnya kebohongan Ratna Sarumpaet menambah optimisme kubu Joko Widodo - KH Ma’ruf Amin dalam menghadapi Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019. Terlebih, Ratna merupakan juru kampanye di kubu Prabowo Subianto - Sandiaga S Uno.

“Pilpres kali ini kan juga hanya diikuti dua pasangan calon presiden. Jadi, apa yang terjadi pada salah satu pasangan akan berimbas pada yang lainnya," ujar Kaka kepada JPNN, Senin (15/10).

BACA JUGA: Bisa Jadi Prabowo Bertarung Habis-Habisan di Detik Akhir

Hanya saja, kata sekretaris jenderal Komite Independen Pemantau Pemilu (KIPP) itu, masa kampanye pilpres masih lama. Dengan demikian masih ada kemungkinan terjadinya berbagai peristiwa yang berpengaruh pada elektabilitas masing-masing pasangan calon.

Oleh karena itu Kaka mengingatkan masing-masing kubu agar memanfaatkan waktu yang ada dengan baik jika tak mau kalah pada pemungutan suara yang digelar April 2019. Yang tak kalah penting adalah masing-masing kubu harus mampu meminimalkan kesalahan.

BACA JUGA: Kiai Maruf Pengin Menang Pilpres dengan Cara Bermartabat

"Maka yang harus dilakukan adalah tak membuat kesalahan fatal dan membangun soliditas," pungkas Kaka.(gir/jpnn)

BACA JUGA: Menakjubkan, Prabowo Punya Cara Sendiri dalam Berkampanye

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sepertinya Ada Masalah antara Prabowo dengan Partai Demokrat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler