Elpiji 3 Kg Sering Langka, Ini Saran DPR untuk Pemerintah

Senin, 23 Maret 2015 – 18:19 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Komisi VII DPR Kardaya Warnika meminta Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM)  membenahi sistem dan mekanisme ketersediaan gas elpiji 3 kg. Hal itu diminta menyusul kelangkaan gas 3 kg yang sempat terjadi beberapa minggu lalu. 

Saat itu, kelangkaan gas elpiji 3 kg menyebabkan kekacauan di masyarakat. Karena itu, ketersediaan gas elpiji 3 kg menjadi hal utama yang harus ditekankan dan mutlak dijamin pemerintah.

BACA JUGA: Beras Impor Tetap Marak, Ternyata Diselundupkan Lewat Jalur Ini

"Soal harga dan keamanan itu nomor dua. Ketersediaan harus ada. Kalau terjadi kelangkaan akan terjadi keributan. Permasalahannya adalah kebijakan untuk mengelola atau memasok elpiji ke masyarakat harus dipikirkan kembali," ujarnya dalam diskusi 'Menelisik Permasalahan Elpiji 3 kg' di Jakarta, Senin (23/3).

Selain itu, sambung Kardaya, pemerintah juga harus memperhatikan kebijakan penyesuaian harga. Hal-hal yang tidak sesuai dengan prinsip keekonomian harus dikaji ulang.

BACA JUGA: Punya Potensi Besar Afsel Ingin Bangun Industri Perkapalan di Kepri

"Yang seperti ini harus juga dipikirkan oleh pemerintah, jangan sampai membebankan masyarakat lagi," tandas Kardaya. (chi/jpnn)

BACA JUGA: Siap-Siap! Harga BBM Naik Awal April

BACA ARTIKEL LAINNYA... Organda Nilai Tarif Bus Jarak Menengah Terlalu Murah


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler