Emirsyah Satar Disarankan Cepat Pulang

Jumat, 20 Januari 2017 – 18:56 WIB
Mantan dirut Garuda Indonesia Emirsyah Satar. Foto Wall Street Journal

jpnn.com - jpnn.com - Wakil Ketua KPK Thony Saut Situmorang mengaku belum mengetahui di mana posisi mantan dirut Garuda Indonesia Emirsyah Satar saat ini.

Sebab, pasca-ditetapkan menjadi tersangka oleh Komisi Pemberantas Korupsi (KPK), Kamis (19/1) kemarin, belum diketahui di mana keberadaan Emir.

BACA JUGA: Soal Tersangka Lain dari Garuda, Ini Kata KPK

"Kami belum tahu di mana yang bersangkuan berada," kata Saut kepada jpnn.com, Jumat (20/1).

Mantan petinggi Badan Intelijen Negara (BIN) itu menyarankan jika memang saat ini Emir tengah berada di luar negeri, sebaiknya segera pulang ke Indonesia.

BACA JUGA: Emirsyah Satar Dicekal Sebelum Pengumuman Tersangka

"Biar prosesnya cepat kalau dipanggil penyidik," tegas Saut. (boy/jpnn)

BACA JUGA: KPK Yakin Pegang Alat Bukti Kuat Penjerat Emirsyah

BACA ARTIKEL LAINNYA... Harus Dicari Siapa Pembisik Emirsyah Pilih Rolls Royce


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler