Empat Orang Ini Diprediksi Bakal Panaskan Pemilihan Wako Bandar Lampung

Senin, 13 Juli 2015 – 19:49 WIB
Ilustrasi.

jpnn.com - JAKARTA - Bursa pilkada Kota Bandar Lampung yang digelar Desember mendatang mulai menghangat. Sejumlah tokoh dan incumbent mulai menunjukan diri untuk ikut mengikuti pesta demokrasi itu. Dalam survei opini publik Indonesia Votes  and  Election Studies   (Invest) terjaring empat tokoh Kota Bandar Lampung yang diprediksi akan menjadi calon kuat di pilkada.

"Kempat tokoh tersebut adalah Wali Kota Bandar Lampung (incumbent) Herman HN,   Anggota DPRD Provinsi Lampung Hartarto Lojaya, ada juga Maruly Hendra Utama yang didukung PDIP dan Koordinator Komite Anti Korupsi (Koak) Lampung Muhammad Yunus. Yunus maju sebagai calon independent," kata Direktur Eksekutif Invest Munatsir Mustaman, Senin (13/7).

BACA JUGA: Gubernur Babel Beri THR untuk Honorer, FHI Apresiasi

Menurutnya, berdasarkan popularitas nama Herman HN meraup 78,2 persen suara responden. Di peringkat kedua adalah Hartarto Lojaya dengan 72,3 persen. Sedangkan Maruly Hendra Utama 59,2 persen dan Muhammad Yunus 34,3 persen. 

Menurut Munatsir, populatitas Herman HN menjadi yang tertinggi karena saat ini menjabat sebagi Wali Kota Bandar Lampung dan pernah mencalonkan diri sebagai Cagub Lampung. 

BACA JUGA: Helmi Yahya yang Dicalonkan, Ketua Demokrat OI Meradang

Sedangkan Hartarto Lojaya bertengger di peringkat kedua karena terpilih untuk kedua kalinya sebagai anggota DPRD Provinsi Lampung . "Sedangkan Maruly dikenal karena mantan aktivis. Begitu juga Muhamad Yunus dikenal sebagi pegiat antikorupsi,” paparnya.

Tak hanya itu, hasil temuan Invest  terkait akseptabilitas keemepat calon, maka Herman HN memliki tingkat akseptabilitas tertinggi. Yakni sebesar 29,3 persen.

BACA JUGA: Dana Talangan untuk Korban Lapindo Jangan Dipolitisasi

Posisi kedua ditempati Hartarto Lojaya 26,2 persen dan disusul Maruly Hendra Utama dengan 13,2 persen. Sedangkan Muhamad Yunus berada di posisi terakhir dengan 7,2 persen. Yang belum memilih 24,1 persen.

Berdasarkan jawaban spontan responden atas pertanyaan siapa yang akan dipilih jika pemilihan Wali Kota dilakukan hari ini maka Herman HN akan dipilih responden  sebanyak 30,1 persen. Sedangkan Hartarto Lojaya dipilih 31,2 persen responden dan Maruly Hendra Utama 14,2 persen. Muhamad Yunus masih di peringkat terakhir dengan dipilih 5,3 persen responden. Nah yang belum memilih 19,2 persen.

Dalam akhir paparannya, Munatsir  mengingatkan, meskipun sebagian besar responden menyebutkan sudah mantap dengan pilihan calon wali kotanya, tapi jumlah yang belum mantap dengan pilihannya masih cukup besar.

“Sehingga potensi Herman HN , Hartarto Lojaya dan Maruly Hendra Utama sangat terbuka untuk memenangkan pemilihan Wali Kota Bandar Lampung  dan semua bergantung pada kerja tim sukses dan partai pengusung," ujarnya.

Dalam survei ini jumlah responden/sample diambil  dari jumlah populasi daftar pemilih tetap pada pemilu 2014. Sedangkan jumlah sample atau responden sebanyak  1.722 orang. Dia melanjutkan, survey ini menggunakan metode penaikan sample  yaitu Metode Multistage Random sampling  dengan tingkat kepercayaan 98 persen dan matgin error  kurang lebih 2,8 persen.

"Survey ini dilakukan pada tanggal 27 Juni sampai 6 Juli," ujarnya. (mas/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lumayan, Jakarta-Surabaya 15 Jam


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler