Kartu merah diberikan saat Endra Pras yang maju keluar berupaya menghentikan upaya striker Laos yang lolos dari kawalan bek Indonesia.
Di 10 menit pertama, Indonesia langsung menguasai permainan. Tercatat dua peluang diperoleh Irfan Bachdim namun gagal menjadi gol.
Peluang pertama Bachdim tercipta di menit ke-7. Sebuah sundulan kepala memanfaatkan crossing dari Andik melenceng dari gawang Laos yang dijaga Sengchapan.
Tiga menit berselang akselerasi Andik Vermansyah di sisi kiri pertahanan Laos kembali menebar ancaman. Bachdim yang berdiri bebas di depan gawang gagal mencetak gol meski memiliki dua kali ruang tembak. Tendangan pertama berhasil diblok, bola muntah berhasil direbut Bachdim kali ini keluar lapangan.
Laos mulai bisa mengimbangi Indonesia saat pertandingan memasuki menit ke-20, terutama melalui skema serangan balik. (abu/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Cedera Lagi, Pato Absen Lagi
Redaktur : Tim Redaksi