Enggar Puji Kinerja Erick Thohir di Kementerian BUMN

Sabtu, 12 November 2022 – 16:27 WIB
Menteri BUMN Erick Thohir digadang-gadang jadi cawapres PAN. Ilustrasi Foto: Dok. Ricardo/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Keberhasilan Erick Thohir dalam memimpin Kementerian BUMN membuahkan banyak pencapaian yang membanggakan bagi bangsa.

Ketua Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) itu dinilai sebagai sosok pemimpin masa depan.

BACA JUGA: Enggartiasto: Masa Depan Bangsa ini Bergantung pada Dunia Pendidikan

Mantan Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita mengatakan setiap inovasi kebijakan yang diluncurkan begitu diperhitungkan dengan matang oleh Erick Thohir beserta jajaran.

Dia menilai setiap keputusan yang diambil Erick Thohir selalu didasari dari nurani.

BACA JUGA: 97 Perusahaan Berkompetisi di Ajang BUMN Branding and Marketing Award 2022

"Apa yang dilakukan itu, apa yang dikerjakan itu selalu dilakukan dengan hati," kata Enggartiasto dikutip dari akun @erickthohir.

Enggar menambahkan sejumlah pencapaian membanggakan berhasil ditorehkan BUMN sekarang. Hal tersebut tidak terlepas dari buah tangan dingin Menteri BUMN Erick Thohir.

BACA JUGA: Erick Thohir Beri Perhatian Besar pada Para Atlet Tanah Air

Dia mengatakan hasil yang didapatkan dari kebijakan yang diluncurkan Erick Thohir begitu dirasakan langsung oleh masyarakat.

Kehadirannya bahkan mampu membuat taraf kehidupan masyarakat menjadi lebih baik.

Oleh karena itu, lanjutnya Erick Thohir menjadi figur pemimpin paling potensial untuk Indonesia ke depan.

Dia menyebutkan bahwa atas berbagai inovasi kemajuan yang dihadirkan Erick Thohir semakin mempercepat capaian kemajuan bangsa diwaktu mendatang.

" Sosok pemimpin masa depan," pungkas Enggartiasto. (flo/jpnn)


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler