JAKARTA—Langkah Walikota Solo Jokowi, mengganti mobil dinasnya dengan mobil Esemka buatan siswa-siswa SMK, tampaknya benar-benar jitu menarik perhatian nasional. Mendikbud M Nuh mengatakan, pihaknya telah melakukan diskusi dengan Kementrian Perindustrian. Produksi massal mobil Esemka, kini hanya tinggal menunggu waktu.
Pada wartawan di Istana Negara, Kamis (5/1), mobil Esemka saat ini masuk fase tahun ketiga dan keempat yakni fase uji. Masih ada beberapa fase lagi yang harus dilewati, mulai dari uji lapangan hingga uji emisi. Bila uji emisi sudah bisa dilalui Esemka, maka mobil kebanggaan ini masuk ke fase komersialisasi.
‘’Saya sudah melakukan diskusi dengan Pak Menteri Perindustrian untuk memberikan dukungan dari aspek industri, sehingga nanti mobil ini bisa diproduksi massal,’’ ungkap M Nuh.
Prestasi siswa siswi SMK memproduksi mobil Esemka kata M Nuh sebenarnya sudah melalui perjalanan panjang. Model awal pembuatan mobil ini muncul pada tahun 2007. Pada tahun 2009, Presiden SBY bahkan pernah mengunjungi stand pembuatan mobil Esemka bahkan sempat memberikan dukungan dalam bentuk tandatangan di kap mobil tersebut.
M Nuh pun secara khusus mengucapkan terimakasih kepada pihak-pihak yang telah memberikan apresiasi kepada mobil Esemka. Mendikbud sendiri berjanji akan terus memberikan dukungan bagi produksi mobil buatan para pelajar tersebut. Bahkan produksi mobil Esemka akan menjadi barang wajib yang dimiliki jajarannya.
‘’Tanpa disuruh (beli), saya kan bagian yang neken. Tentu dengan senang hati. Masa yang biayai kementrian, kementriannya tidak mau pakai,’’ kata M Nuh.
Bahkan katanya, dijadwalkan bila seluruh fase mampu selesai pada awal tahun 2013, maka produksi mobil Esemka akan dihadiahkan secara khusus kepada Presiden, Wakil Presiden dan jajaran Menteri.
‘’Saya sendiri akan mempeloporinya. Kami akan menghadiahi mobil ini jika tahapannya sudah selesai semua. Kita banggakan mobil ini kepada Presiden dan Wapres,’’ janji M Nuh.(afz/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Timteng Bergejolak, SBY Ingatkan Dunia
Redaktur : Tim Redaksi