EURO 2020: Disia-siakan Guardiola, Eric Garcia Jadi Pilar Penting Luis Enrique

Kamis, 01 Juli 2021 – 22:00 WIB
Eric Garcia saat berseragam Timnas Spanyol. Foto: (Barca Blaugranes)

jpnn.com, SEVILLA - Eric Garcia kini jadi salah satu pemain kunci dalam skuad Timnas Spanyol. Setelah dalam dua laga pertama EURO 2020 hanya duduk di bangku cadangan, Garcia jadi starter saat melawan Slovakia di laga terakhir fase grup.

Ia juga ambil bagian dalam kemenangan dramatis Spanyol atas Kroasia di 16 besar. Enrique terlihat percaya dengan pemuda berusia 20 tahun itu.

BACA JUGA: EURO 2020: Belgia Siap Beri Kekalahan Perdana Buat Italia

Berbeda dengan Pep Guardiola, pelatihnya di Manchester City. Sang pemain hanya diberi kesempatan tampil sebanyak lima laga dengan Tim Biru Langit -julukan Man City- sepanjang musim ini.

Jumlah penampilannya dengan Spanyol bahkan lebih banyak dari itu. Garcia tercatat mengoleksi 10 caps bersama Tim Matador -julukan Timnas Spanyol-.

BACA JUGA: EURO 2020: 5 Fakta di Balik Kemenangan Spanyol Atas Kroasia

Dalam hal menit bermain, Guardiola memberi Garcia 360 menit dalam lima laga yang dimainkan, sedangkan Enrique mempercayai bek nya itu untuk tampil selama 409 menit.

Pelatih Spanyol itu nampaknya melihat sesuatu dalam diri Garcia. Enrique bahkan memberikan pelukan hangat setelah menggantinya dengan Pau Torres di babak kedua saat melawan Kroasia.(marca/mcr15/jpnn)

 

 

 

 

 

 

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler