Evra Sindir Gigitan Suarez

Rabu, 24 April 2013 – 06:04 WIB
INSIDEN gigit lengan yang dilakukan striker Liverpool Luis Suarez terhadap bek Chelsea Branislav Ivanovic jadi bahan ejekan saat selebrasi juara Manchester United. Bek kiri Patrice Evra yang pernah jadi korban rasis Suarez jadi aktornya.

Setelah kemenangan atas Aston Villa 3-0, Evra terlihat menentang lengan palsu kemana-mana. Bahkan, beberapakali bek timnas Prancis itu berpose seperti sedang menggigit lengan. Ulahnya menjadi bawah tertawaan rekan-rekannya.

Evra mendapatkan lengan palsu itu dari suporter. Dia melakukannya sebagai sindiran atas kelakuan Suarez. Evra tampaknya masih menyimpan sakit hati atas ejekan rasis Suarez Oktober 2011 lalu.

Saat itu, Suarez dihukum larangan bertanding delapan laga oleh FA (asosiasi sepak bola Inggris). Namun, persoalan tidak berhenti sampai di situ. Faktanya, dalam beberapa pertandingan yang mempertemukan United melawan Liverpool, keduanya belum benar-benar bermaafan. Termasuk ketika Evra menolak jabatan tangan Suarez Februari 2012.

September 2012, mereka sempat berjabat tangan. Tetapi selebrasi Evra kemarin dini hari menunjukkan masih ada dendam tersisa. Kelakuan Evra sempat menjadi gunjingan di Twitter.

"Berharap Evra dianggap sebagai sampah setelah kelakuan itu dan FA harusnya memberi sanksi," tulis Neil Gibson, fans Liverpool, seperti dikutip Guardian.

Pendapat berbeda disampaikan gelandang Dynamo Moskow Otman Bakkal. Dia adalah korban gigitan pertama Suarez saat masih membela PSV Eindhoven 20 November 2010.

Saat itu Suarez masih menjadi pemain Ajax Amsterdam. " Suarez mengatakan itu hanya emosi sesaat. Ternyata dia melakukannya lagi. Dia tidak belajar. Suarez harus belajar mengendalikan kegugupan dan amarahnya di lapangan," cecar Bakkal, seperti dikutip Guardian.

Bakkal menceritakan insiden dengan Suarez. "Saat bermain bersamanya, dia terlalu banyak bicara. Saya kaget dia melakukannya lagi. Saat itu saya tidak memprovokasinya. Dia marah dan tiba-tiba mengggigit saya di bahu," jelas Bakkal. (ham/ruk)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Robben Cetak Gol Ketiga Munchen ke Gawang Barca

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler