F1 2020: Sirkuit Hanoi Terinspirasi dari Benteng Kekaisaran Thang Long

Minggu, 19 Januari 2020 – 03:58 WIB
Sirkuit Hanoi, Vietnam. Foto: Instagram Vietnam GP

jpnn.com - Vietnam telah resmi mengisi satu slot tuan rumah Formula 1 2020. Jelang debut GP Vietnam, beredar foto-foto Sirkuit Hanoi yang bakal menjadi venue.

Wajar, karena F1 2020 menjadi Sirkuit Hanoi di balapan jet darat tersebut.

BACA JUGA: Valtteri Bottas Emosional Jawab Target Balapan F1 2020

Sirkuit yang dirancang oleh firma Tilke Engineering itu cukup menarik, karena melibatkan dua landmark utama.

Pertama ialah Benteng Kekaisaran Thang Long, yang tercatat oleh UNESCO sebagai situs warisan dunia. Kedua, Paviliun Constellation of Literature yang menjadi simbol kota.

BACA JUGA: Jadwal Lengkap F1 2020, Tambahan 2 Sirkuit Baru

"Sirkuit ini mencerminkan warisan sastra dan budaya tradisional Vietnam yang kaya," tulis CEO Vietnam Grand Prix, Le Ngoc Chi, dalam keterangan tertulis.

Tak hanya itu, desain bangunan paddock dan tribun juga tidak kalah indah dengan sentuhan budaya dan karakter sendiri.

BACA JUGA: F1 Bakal Libatkan Driver Esports untuk Rancang Regulasi Baru

Sejauh ini, pembangunan sirkuit hanya menyisakan tahap finishing l, dan dijadwalkan sepenuhnya tuntas pada akhir Januari 2020.

"Ini adalah momen penting dalam pengembangan Sirkuit Hanoi dan tonggak penting lainnya menjelang akhir pekan balapan F1 pertama Vietnam," ungkap Le Ngoc Chi.

"Seperti Benteng Kekaisaran Thang Long dan Paviliun Konstelasi Sastra yang telah mengilhami desain bangunan pit, kami berharap struktur ini akan menjadi landmark ikonik Hanoi lainnya."

"Kami siap dan kami berharap dapat melihat Anda di Hanoi segera," tegas Ngoc Chi.

Sementara itu, balapan Grand Prix Vietnam merupakan seri ke-3 F1 2020 dijadwalkan akan berlangsung pada tanggal 3-5 April mendatang. (mg8/jpnn)


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler