Fabregas Masih Tidak Percaya Berbaju Chelsea

Rabu, 20 Agustus 2014 – 05:22 WIB
Cesc Fabregas. Foto: Getty Images

jpnn.com - CESC Fabregas menjadi man of the match saat Chelsea membekap Burnley 3-1 pada laga Premier League perdananya. Meski pertandingan itu adalah debutnya dalam laga kompetitif bersama Chelsea, Fabregas langsung bisa nyetel. Statistik pemain tim nasional Spanyol itu juga luar biasa.

Fabregas mencatat dua assist dalam dua gol terakhir Chelsea. Mantan kapten Arsenal itu juga menciptakan tiga peluang. Dia mencatat 89 umpan, terbanyak dari semua pemain Chelsea. Akurasi umpannya juga dahsyat, menembus 86 persen.

BACA JUGA: Rojo Sudah, Berikutnya MU Buru Strootman

Pemain 27 tahun tersebut benar-benar menjadi dirigen permainan Chelsea. Bersamanya, Chelsea menjadi tim yang lebih terorganisir dan rapi dalam menset-up serangan.

Fabregas sendiri mengaku masih tidak percaya memakai jersey Chelsea. Delapan tahun bermain untuk Arsenal (2003-2011), salah satu rival terberat Chelsea di Premier League menjadi alasannya.

BACA JUGA: Ini Alasan Vujovic Jadi Eksekutor Penalti

Kepada Sky Sports, Fabregas tertawa ketika ditanyakan bagaimana rasanya bermain untuk Chelsea. "Sesungguhnya ini hal yang tidak pernah saya harapkan. Namun saya sangat bahagia dan menikmati cara saya bermain sepak bola," ucap Febregas.

"Mereka membuatnya begitu mudah bagi saya. Saya merasa sangat nyaman sejak hari pertama. Saya juga yakin dan percaya bisa melalui tahun yang baik bersama Chelsea," imbuh pemilik 91 caps untuk Timnas Spanyol tersebut.

BACA JUGA: Nobar Persib, Delapan Bobotoh Tertimpa Atap

Memang perjalanan hidup sulit ditebak. Chelsea sejatinya menjadi tujuan ketiga Fabregas ketika Barcelona berniat menjualnya. Pilihan pertama tentu saja Arsenal yang punya opsi pembelian nomor satu jika Barca berniat melego Fabregas.

Namun Manajer Arsenal Arsene Wenger mengatakan tidak tertarik dan tak menginginkan Fabregas. Pilihan kedua adalah Manchester United. Manajer United musim lalu David Moyes mengaku mengincar Fabregas. Tetapi Chief executive Ed Woodward gagal merealisasikannya. Akhirnya pilihannya adalah Chelsea.

"Saya sepenuhnya sepakat jika Cesc menjadi man of the match. Dia mengontrol tempo permainan dan menjadi otak dalam menentukan arah game kami," ucap Manajer Chelsea Jose Mourinho kepada London Evening Standard.

"Dia selalu melakukan keputusan yang tepat. Dia membawa orang lain berada di arah yang tepat. Saya ikut bahagia untuknya," imbuh Mou.

Tambahan dua assist menjadikan Febregas total mencatat 72 assist di Premier League. Jumlah itu dua kali lebih sedikit ketimbang legenda Arsenal Thierry Henry. (nur)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lolos 8 Besar, Semen Padang Tolak Main Mata


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler