Fadel Muhammad Dukung Upaya Bupati Gorontalo Bentuk Koperasi Tani Nusantara Mandiri

Senin, 15 April 2024 – 15:15 WIB
Wakil Ketua MPR Fadel Muhammad saat melakukan pertemuan dengan Bupati Gorontalo yang juga Ketua DPD HKTI Provinsi Gorontalo Nelson Pomalingo. Foto: Dokumentasi Humas MPR RI

jpnn.com, GORONTALO - Wakil Ketua MPR Fadel Muhammad mendukung Bupati Gorontalo yang juga Ketua DPD HKTI Provinsi Gorontalo Nelson Pomalingo yang memprakarsai pertemuan dengan berbagai pihak terkait di bidang pertanian, seperti penyedia bibit, pupuk, dan lembaga keuangan.

Fadel Muhammad juga hadir dalam pertemuan tersebut sebagai Ketua Masyarakat Agribisnis Indonesia (MAI) dan Ketua Dewan Jagung Nasional.

BACA JUGA: Terima Kunjungan Wamenlu Libya di MPR RI, Fadel Muhammad Sampaikan Kabar Baik Ini

Pertemuan yang digelar di ruang pertemuan di Kompleks Rumah Dinas Bupati Gorontalo pada Senin (15/4) tersebut untuk membahas dan mendiskusikan upaya meningkatkan produksi pertanian, salah satunya jagung sebagai komoditas andalan Gorontalo.

Dalam pertemuan tersebut, Nelson Pomalingo memperkenalkan terbentuknya Koperasi Tani Nusantara Mandiri sebagai sarana untuk meningkatkan kesejahteraan bagi para petani.

BACA JUGA: 846 PPPK 2023 Batanghari Terima SK, Muhammad Fadhil Arief Berpesan Begini

"Saya pribadi sebagai mantan Gubernur Gorontalo tentu sangat setuju jika membahas soal pertanian," tegasnya.

Dalam pertemuan itu, Bupati Nelson meminta seluruh pihak yang terkait, seperti penyedia bibit, pupuk dan lembaga keuangan untuk bersinergi membantu upaya penguatan pertanian ini.

BACA JUGA: Sosialisasi Empat Pilar MPR, Fadel Muhammad Ajak Rakyat Indonesia untuk Terus Bersatu

Fadel Muhammad juga mengungkapkan di pertemuan itu, untuk meningkatkan produksi pertanian bisa mengunakan pupuk batubara yang akan dikombinasikan dengan NPK, pupuk majemuk yang mengandung unsur hara N (Nitrogen), P (Phospat), dan K (Kalium).

Dia meyakini kombinasi pupuk tersebut akan sangat efektif dan harganya sangat terjangkau.

"Persoalan bibit juga akan bekerja sama dengan Charoen Pokphand Indonesia (CPI)," kata Fadel lagi .

Fadel mengatakan CPI juga akan mengambil produk pertanian jika sudah panen.

"Menurut saya ini adalah siklus yang baik. Lembaga finansial seperti Bank SulutGo juga diminta juga untuk bekerja sama membantu penyediaan KUR kepada petani," paparnya.

Fadel Muhammad berharap upaya yang dilakukan Bupati Nelson Pomalingo ini berhasil.

Jika berhasil , selanjutnya bisa diterapkan secara luas ke tingkat provinsi bahkan nasional.

"Sekali lagi, upaya ini adalah siklus yang baik untuk petani yakni, petani diberi kemudahan memeroleh KUR dari bank, lalu penyediaan bibit dan pupuk yang berkualitas dengan harga terjangkau serta kemudahan untuk menjual hasil pertanian," pungkasnya. 

Bupati Nelson Pomalingo menegaskan upaya ini bertujuan mewujudkan kemandirian petani. 

Sebab, selama ini kelemahan petani terlalu bergantung dengan subsidi, padahal mereka memiliki kemampuan dan semangat.

"Saya sangat berharap semoga dengan kolaborasi antara pemerintah daerah, supplier, Masyarakat Agribisnis Indonesia yang dipelopori Pak Fadel Muhammad dan pihak swasta seperti Charoen Pokphand Indonesia, sirkulasi peningkatkan kesejahteraan petani akan terjaga," ujar Bupati Nelson. (mrk/jpnn)


Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Sutresno Wahyudi, Sutresno Wahyudi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler