jpnn.com, JAKARTA - Fahri Hamzah mendapat pujian dari koleganya, Fadli Zon.
Awalnya, Fahri Hamzah memamerkan bisnisnya di Twitter @Fahrihamzah.
BACA JUGA: Disorot karena Bisnis Lobster, Begini Reaksi Fahri Hamzah
Bisnis yang dimaksud adalah budidaya udang.
Mantan wakil ketua DPR ini mem-posting video singkat berdurasi 35 detik. Video itu memperlihatkan beberap kolam buatan alias tambak.
BACA JUGA: Fadli Zon Respons Susi Pudjiastuti: Ini Pelecehan Terhadap Eksistensi RI
Fahri pun mentwit bahwa ini merupakan usaha yang dikelolanya setelah pensiun sebagai anggota DPR.
Fahri Hamzah mengatakan, ini merupakan usaha keluarga.
BACA JUGA: Perempuan Mendobrak Pintu Kamar Hotel, Celdam Suami di Atas Tempat Tidur, Ada BH
"Setelah pensiun saya kelola budidaya udang vaname... kalau halal dan legal maju aja..ini usaha keluarga..pejabat sebaiknya tidak bisnis, rakyat boleh dong bisnis...," twit Fadli di @Fahrihamzah, sebagaimana dilihat Senin (6/7).
Twit Fahri mendapat respons dari koleganya Fadli Zon. Mantan wakil ketua DPR itu mengaku bahwa ia sudah melihat sendiri tambak udang nilik Fahri.
Karena itu, Fadli pun menyebut bahwa Fahri merupakan calon konglomerat.
"Sy sdh lihat dg mata kepala sendiri. Ini calon konglomerat," kata Fadli di akin Twitter @fadlizon dilihat Senin (6/7). (boy/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Redaktur & Reporter : Boy