Fakhri Husaini Ungkap Alasan Turunkan Pemain Minim Jam Terbang kontra Iran

Jumat, 06 September 2019 – 23:43 WIB
Pelatih Timnas Indonesia U-19 Fakhri Husaini (kiri) dan pelatih timnas Iran U-19 Seyed Akbar Pour Mousavi (kedua dari kanan) memberikan keterangan pers di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jumat (6/9). Foto: Michael/Antara

jpnn.com, BEKASI - Pelatih Timnas Indonesia U-19 Fakhri Husaini akhirnya mengungkap alasan menurunkan pemain minim jam terbang saat bersua Iran dalam laga persahabatan di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (7/9).

"Kami ingin memanfaatkan momen uji coba ini semaksimal mungkin. Jadi saya sepertinya akan menurunkan pemain yang belum banyak mendapatkan kesempatan bermain terutama di Piala AFF U-18 2019 kemarin," ujar Fakhri dalam konferensi pers sebelum laga kontra Iran di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jumat.

BACA JUGA: Pelatih Timnas Indonesia U-19 Pastikan tak Ubah Formasi-Strategi Lawan Iran

BACA JUGA: Jokowi Resmikan Pabrik Esemka, Rocky Gerung Beri Tanggapan Begini

Meski demikian, kebijakan itu bukan berarti dirinya mengecilkan arti pertandingan tersebut. Justru, Fakhri menilai laga itu sangat penting.

BACA JUGA: Hadapi Iran, Fakhri Husaini Berharap Dapat Perlawanan Ketat

Selain memberikan pengalaman bagi skuatnya, partai versus Iran menjadi tolak ukur sejauh mana kekuatan timnas U-19 di Asia.

"Kami mengetahui bahwa Iran ini tim hebat di kawasan Asia. Mereka beberapa kali tampil di Piala Dunia. Jadi, anak-anak bisa melihat nanti sejauh mana level sepak bola Indonesia dengan Iran," kata Fakhri.

BACA JUGA: Piala AFF U-18: Fakhri Ungkap Penyebab Kekalahan Timnas Indonesia dari Malaysia

Timnas U-19 Indonesia sendiri menyiapkan 23 pemain untuk pertandingan tersebut. Seluruhnya merupakan nama-nama yang membawa Indonesia merebut peringkat ketiga Piala AFF U-18 2019 yang berlangsung di Vietnam beberapa waktu lalu.

Fakhri menyatakan semua pemain dalam kondisi bugar karena setelah mengikuti AFF, mereka langsung berkompetisi di Elite Pro Academy.

BACA JUGA: Semua Pemain Panik Saat Kiper PSMS Kejang-kejang dan Pingsan di Lapangan

Laga persahabatan kontra Iran digelar sebagai persiapan menuju Kualifikasi Piala Asia U-19 AFC 2020 pada tanggal 6-10 November 2019.

Dalam kompetisi itu, Indonesia bergabung di Grup K bersama Hong Kong, Timor Leste dan Korea Utara.

Pertandingan menghadapi Iran sendiri dijadwalkan berlangsung dua kali. Setelah di Bekasi, laga akan digelar di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta, Rabu (11/9).(michael/ant/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Siapa Pengganti Komang Teguh dan Ernando Ari Sutaryadi di Timnas U-18?


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler