Federer Acuhkan Peringkat

Kamis, 20 November 2008 – 17:22 WIB
KUALA LUMPUR - Mantan petenis pria nomor satu dunia Roger Federer tetap yakin akan performanyaPetenis Swiss itu menegaskan tak terlalu khawatir dengan ancaman Novak Djokovic yang semakin mendekati posisinya di peringkat kedua ATP (Asosiasi Tenis Pria).

Dalam pengumuman peringkat ATP Senin (17/11), Djokovic semakin mendekati Federer

BACA JUGA: Ambisi Sapu Bersih Argentina

Kemenangannya pada ajang turnamen akhir tahun ATP Masters Cup di Shanghai, Tiongkok, pekan lalu membuat petenis Serbia tersebut hanya terpaut sepuluh poin dari Federer
Federer memiliki 5305 poin, sedangkan Djokovic 5295 poin.

Meski demikian, semua itu tidak membuat Federer khawatir akan posisinya tersebut

BACA JUGA: Taufik Makin Dekat Bertemu Lin Dan

Dia tetap yakin bahwa Djokovic tak akan menggeser posisinya di peringkat kedua dunia


"Saya akan tetap dapat tidur dengan nyenyak untuk sebulan ini

BACA JUGA: Tak Ada Turnamen di Kobatama

Dia (Djokovic) tidak akan melewati saya dalam waktu dekat ini," ujar Federer seperti dilansir Reuters

"Jujur, bagi saya, peringkat kedua, ketiga, keempat, ataupun ke-25 tidaklah banyak berartiBagi saya, itu sama artinya dengan menjadi nomor satu atau berada di dalam drawing utama," tegas dia

Pekan lalu, untuk kali pertama, Federer tersingkir di fase grup Masters Cup dalam tujuh kali partisipasinyaDua kekalahan dideritanya di fase tersebutDia kalah dari dua petenis debutan Masters Cup, Gilles Simon (Prancis) dan Andy Murray (Inggris Raya).

Kekalahan Federer dari Murray itu adalah kekalahan ke-15 di sepanjang musim 2008Sejak peringkat pertama ATP diambil Rafael Nadal (Spanyol), muncul spekulasi bahwa Federer telah kehilangan kemampuannya(ady/ang)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kendala Dana, Tanpa Pelatnas


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler