Festival Seni Kontemporer Artjog 2024 Dibuka, Sebegini Harga Tiketnya

Sabtu, 29 Juni 2024 – 10:06 WIB
CEO Artjog Heri Pemad berbicara dalam press conference pembukaan Artjog 2024 pada Jumat (28/6). Foto: Humas Pemda DIY

jpnn.com - YOGYAKARATA - Festival seni kontemporer Artjog  di Jogja National Museum mulai dibuka pada 28 Juni 2024.

Mengusung tema Motif: Ramalan, Artjog bakal digelar hingga 1 September 2024 mendatang.

BACA JUGA: Survei: Poltikus Senior Berpeluang Menang di Pilwalkot Bekasi

Tema Artjog Motif: Ramalan dimaknai untuk membedah batasan waktu, ruang, serta hubungan keduanya dalam memahami sebuah peristiwa.

Sebanyak 48 seniman individu maupun kelompok bakal pamer karya di perhelatan Artjog kali ini.

BACA JUGA: Proyektor Epson Menambah Nilai Seni pada Artjog MMXIX

Ditambah dengan karya-karya dari seniman anak.

CEO Artjog Heri Pemad mengatakan bahwa ramalan ini menggerakkan kreativitas dalam proses mencipta.

BACA JUGA: 2Madison Gallery Jadi Wadah Seniman Lokal Pamerkan Karyanya

"Gagasan tema ramalan ini juga tidak hanya bermaksud untuk memastikan nujum atau ramalan para peramal di masa lalu, akan tetapi tema ini menawarkan kesempatan bagi kita untuk membayangkan kembali gambaran peristiwa dan harapan menuju hari esok,” kata Heri.

Selain pameran seni, Artjog turut menghadirkan program pendukung, seperti Young Artist Award, ARTJOG Kids, performa ARTJOG, Exhibition Tour, Meet the Artist, Artcare dan Jogja Art Weeks. 

Untuk pemesanan tiket, bisa dibeli melalui website maupun loket di lokasi.

Harga tiket masuk Artjog dibanderol Rp 50.000 untuk anak, dan Rp 75.000 untuk orang dewasa. 

Pameran tahunan ini dapat dikunjungi mulai pukul 10.00-21.00 WIB. (mcr25/jpnn)


Redaktur : M. Kusdharmadi
Reporter : M. Sukron Fitriansyah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler