FHK21 Kecewa, Pemerintah Pakai Data Lama

Selasa, 11 Oktober 2016 – 02:02 WIB
Ketua Umum Forum Hono‎rer K2 Indonesia (FHK2I) Titi Purwaningsih saat mengadu kepada MenPAN-RB Asman Abnur, beberapa waktu lalu. FOTO: Dok. Mesya/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Pernyataan Kepala Badan Kepegawaian Negara ‎(BKN) Bima Haria Wibisana bahwa lulusan honorer kategori dua (K2) didominasi lulusan SMA ke bawah, membuat kuping para pentolannya panas. Mereka meminta pemerintah mengupdate data.

"Itu datanya dulu pak. Lulusan honorer K2 sekarang banyak S1 lho," kata Ketua Umum Forum Hono‎rer K2 Indonesia (FHK2I) Titi Purwaningsih di sela-sela raker Komisi II DPR RI dengan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Asman Abnur, Senin (10/10).

BACA JUGA: Menhub: Kami Siap Hadir Setiap Project Sektor Transportasi

Titi juga menyesalkan pemerintah dalam berbagai kesempatan selalu mengangkat data lama. Padahal, data terbarunya, banyak honorer K2 yang kuliah kembali.

"Pemerintah harus update data dong. Jangan cuma lihat SK pengangkatan saja. Kami rata-rata sarjana kok," ketusnya.(esy/jpnn)

BACA JUGA: Fadli Anggap Ahok Terlambat, Harapkan Penegak Hukum Bertindak Cerdas

BACA JUGA: Kemendagri Belum Beri Cuti untuk Ahok dan Djarot

BACA ARTIKEL LAINNYA... KPK Mulai Pasang Mata di Kasus Asian Agri Group


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler