Fiersa Besari Jalin Kolaborasi dengan Kreasli dan Wellborn

Selasa, 01 Desember 2020 – 22:00 WIB
Fiersa Besari. Foto: Dok. KREASLI

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi kenamaan, Fiersa Besari menjalin kolaborasi bersama Kreasli dan Wellborn.

Kolaborasi lintas sektor ini bakal menghadirkan sejumlah kegiatan, seperti talkshow, penampilan musik, dan merchandise eksklusif.

BACA JUGA: Rossa Tiba-tiba Sedih Lihat Kontestan Indonesian Idol

"Senang sekali bisa bekerja sama dengan Kreasli dan Wellborn yang membawa semangat kreativitas," kata Fiersa Besari dalam konferensi pers virtual, Selasa (1/12).

Ravel Junardy selaku insiator mengatakan bahwa ajang sekaligus produk dari Kreasli lahir berkat semangat kreativitas asli Indonesia.

BACA JUGA: Soroti Teror di Sigi, Begini Kata Iwan Fals...

Oleh sebab itu, Kreasli menggandeng Wellborn, perusahaan ritel untuk streetwear fashion asal Bandung.

Kreasli dan Wellborn kemudian coba menghadirkan produk kolaborasi yang disainnya terinspirasi dari sosok Fiersa Besari.

BACA JUGA: Jerinx SID: Biarkan Masyarakat yang Menilai

"Kolborasi ini menyuarakan semangat dan jati diri. Wellborn dan Fiersa Besari adalah contoh nyata dari sebuah usaha panjang yang berbuah kesuksesan karena tidak pernah lupa akan jati diri asli masing-masing," jelas Ravel Junardy.

Kolaborasi Kreasli dan Wellborn bersama Fiersa Besari bakal meluncurkan lima disain produk khusus.

Kelima produk eksklusif itu terinspirasi oleh semangat Fiersa Besari melalui rangkaian kalimat penuh makna, seperti 'Jangan Berhenti di Langkah Pertama Walau Waktunya Tepat, Kamu Tidak Pernah Tahu Apa yang Menunggumu di Langkah ke Dua, Tiga, Empat'.

"Kami berharap karya-karya baru kami yang terinspirasi dari semangat Fiersa Besari dapat diterima publik," ungkap Tjuk Nurputro Guritno, pemilik dari Wellborn Company.

Dari ungkapan tersebut, Fiersa Besari menjelaskan bahwa setiap orang akan selalu berkembang apabila ingin bertahan di era yang terus berubah.

Layaknya perjalanan hidupnya, dia tidak pernah berpuas diri dan selalu berproses tanpa pernah meninggalkan jati dirinya.

"Dengan adanya ajang Kreasli, saya ingin turut menyampaikan pesan tersebut dan semoga mampu menginspirasi lebih banyak orang," imbuh Fiersa Besari.

Kolaborasi Kreasli dan Wellborn akan memulai talkshow serta penampilan musik dari 5 Desember 2020, kemudian 15, 19, 26 Desember 2020 hingga 2 Januari 2021.

Sedangkan untuk merchandise eksklusif seperti t-shirt, hoodie, dan waistbag yang terinspirasi dari semangat Fiersa Besari dapat dibeli di laman Wellborn atau marketplace. (ded/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler