FIF Group Fest Hadir Untuk Warga Banten

Senin, 03 Mei 2021 – 13:35 WIB
FIFGROUP FEST dapat diakses oleh pelanggan langsung melalui link bit.ly/FFBANTEN10. Foto: source for JPNN.com

jpnn.com, BANTEN - PT Federal International Finance (FIFGROUP) menghadirkan salah satu promo bulanan yaitu FIFGROUP FEST yang secara khusus dipersembahkan untuk warga Banten.

Event tersebut diselenggarakan secara virtual dan berlangsung selama sembilan hari mulai tanggal 1 Mei hingga 9 Mei 2021. Event ini merupakan salah satu rangkaian perayaan HUT  ke-32 FIFGROUP.

BACA JUGA: FIF Group Fest di Yogyakarta Hadir dengan Formasi Lengkap

CEO FIFGROUP, Margono Tanuwijaya mengatakan, ini merupakan momentum spesial bagi FIFGROUP untuk memberikan pelayanan terbaiknya.

“Kesetiaan pelanggan menjadi semangat dan pendukung utama kami untuk dapat bertahan selama 32 tahun ini. Kami selalu berusaha memberikan yang terbaik untuk seluruh pelanggan, khususnya di kondisi pandemi saat ini. Saya berharap dengan adanya FIFGROUP FEST, dapat membantu seluruh pelanggan untuk bisa mewujudkan impiannya,” kata Margono.

BACA JUGA: Manjakan Nasabah Selama Ramadan dan Idulfitri, Bank BJB Hadirkan Promo Menarik


CEO FIFGROUP, Margono Tanuwijaya dalam peresmian FIFGROUP FEST. Foto: source for JPNN

FIFGROUP FEST ini menjadi kali ke lima di tahun 2021, setelah sebelumnya diadakan di Bali pada bulan Februari, lalu dilanjutkan pada Maret di Jawa Barat, dan pada April FIFGROUP FEST mengunjungi dua wilayah sekaligus, yakni di Kota Semarang dan Provinsi DI Yogyakarta.

BACA JUGA: Pengakuan Lurah yang Dicopot Gibran Rakabuming, Oh, Ternyata..

Event promo bulanan ini menjadi salah satu perjalanan FIFGROUP dalam membangun pelayanan maksimal untuk menyambut HUT FIFGROUP ke-32 pada hari ini.

Direktur Marketing FIFGROUP, Antony Sastro Jopoetro menambahkan peningkatan jumlah pengunjung dan booking setiap bulannya menunjukkan bentuk antusiasme seluruh pelanggan terhadap event FIFGROUP FEST.

“Di hari yang spesial ini, FIFGROUP selalu berusaha memperbaiki layanan yang kami berikan untuk terus tetap memberikan kenyamanan bagi seluruh pelanggan kami yang ingin mewujudkan impiannya. Berbagai macam produk bisa didapatkan melalui event (FIFGROUP FEST) kami ini, mulai dari berbagai macam jenis dan merek sepeda motor Honda, alat-alat elektronik, perabotan rumah tangga, pembiayaan multi guna hingga pembiayaan haji, sehingga penting bagi kami untuk terus memperbaiki pelayanan yang diberikan,” kata Antony.

Seluruh brand of service FIFGROUP, yaitu FIFASTRA, SPEKTRA, DANASTRA, AMITRA, ASTRAPAY, MAUCASH, dan FIFADA turut berpartisipasi pada FIFGROUP FEST dengan promo-promo spesial yang diberikan. Tidak ketinggalan juga rekanan dealer yang menjadi partner bisnis FIFGROUP.

Seluruh pelanggan FIF GROUP khususnya warga Banten, bisa langsung membawa pulang sepeda motor Honda Beat hanya dengan Rp 1,5 juta yang merupakan penawaran khusus dari brand service FIFASTRA.

SPEKTRA juga menawarkan promo baru dan merupakan promo spesial khusus untuk warga Banten, yaitu berupa potongan angsuran hingga Rp 1 juta dan juga potongan biaya admin hingga Rp 222 ribu.

Tidak mau kalah, DANASTRA hadir dengan menawarkan promo berupa cashback voucher AstraPay sampai dengan Rp 500 ribu. Saat ini AstraPay menjadi salah satu dompet digital besutan PT Astra International Tbk yang dapat digunakan untuk pembayaran uang muka dan angsuran FIFGROUP, Astra Credit Company (ACC), Maucash dan Toyota Astra Finance (TAF), pembayaran tagihan dan isi ulang, asuransi, transfer dan top up serta pembayaran dengan menggunakan QR payment.

Brand service AMITRA yang merupakan layanan pembiayaan syariah, seperti pendaftaran haji juga memberikan penawaran khusus berupa promo spesial admin sebesar Rp 750 ribu.

Pelanggan bisa langsung mendaftarkan namanya di Kementrian Agama untuk bisa masuk ke dalam antrian jamaah haji. FIFGROUP juga memberikan hadiah menarik bagi pelanggan yang melakukan transaksi di FIFGROUP FEST dengan total hadiah yang dapat diraih sebesar Rp 40 juta.

Cukup dengan menggunakan laptop ataupun smartphone dan mengakses bit.ly/FFBANTEN10, pelanggan sudah bisa mengunjungi FIFGROUP FEST.

Berbagai macam produk dan promo bisa diakses oleh seluruh pelanggan. Seluruh transaksi juga dilakukan secara digital, sehingga pelanggan bisa merasa aman dan nyaman dalam melakukan transaksi.

“Keamanan dan kenyamanan seluruh pelanggan khususnya warga Banten yang ingin melakukan transaksi menjadi prioritas kami terlebih di kondisi new normal saat ini. Untuk itu, saya imbau kepada seluruh warga Banten untuk segera kunjungi FIFGROUP FEST hanya dengan menggunakan smartphone-nya,” kata Banten Area Department Head FIFGROUP, Hariendo Apriadi. (*/adk/jpnn)


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
FIF Group   Banten   FEST   FIF  

Terpopuler