FIF Group Fest Tawarkan Promo Menarik di Banjarmasin

Jumat, 18 Juni 2021 – 20:45 WIB
FIF Group FEST Banjarmasin merupakan penyelenggaraan promo ketujuh kalinya di tahun 2021. Foto: source for JPNN.com

jpnn.com, BANJARMASIN - PT Federal International Finance menghadirkan FIF Group Festival untuk masyarakat Banjarmasin, Kalimantan Selatan, 18-27 Juni.

Ini menjadi kali ke tujuh pada tahun ini, setelah sebelumnya FIF Group menggelar promo yang sama di Bali, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Banten, dan Jambi.

BACA JUGA: FIF Group Fest Hadir Untuk Warga Banten

FIF Group masih memilih promo dengan tampilan virtual dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat Indonesia khususnya kepada seluruh pelanggan.

CEO FIF Group Margono Tanuwijaya menyampaikan bahwa kondisi wabah Covid-19 saat ini masih sangat tidak menentu sehingga harus tetap memberikan pelayanan terbaik.

BACA JUGA: FIF Group Fest di Yogyakarta Hadir dengan Formasi Lengkap

Hal ini sejalan dengan Catur Dharma Astra dan misi FIF Group yaitu berusaha memberikan yang terbaik untuk setiap konsumen dengan beranekaragam layanan jasa pembiayaan seperti sepeda motor, alat elektronik, gadget dan lain sebagainya.

“Kegiatan FIF Group FEST yang diadakan secara virtual menjadi salah satu andalan FIF Group dalam memenuhi permintaan jasa pembiayaan. FIF Group FEST juga menjadi wadah yang aman untuk masyarakat Indonesia dalam melakukan transaksi untuk mendapatkan produk impiannya,” kata Margono.

BACA JUGA: FIF Group Resmikan Reading Corner di SMKN 1 Nglipar Yogyakarta

Direktur Marketing FIF Group Antony Sastro Jopoetro menambahkan bahwa program promo yang menarik menjadi salah satu indikator penting untuk meningkatkan daya tarik masyarakat terhadap event promo virtual ini.

“Tentunya bukan hanya pelayanan, tetapi juga terus meningkatkan program promo yang ditawarkan untuk mendapatkan daya tarik masyarakat. Setiap kota atau provinsi yang kami kunjungi memiliki program promo menarik yang berlaku hanya pada event tersebut,” kata Anton.

FIF Group Fest Banjarmasin diramaikan oleh seluruh brand service yakni FIFASTRA, SPEKTRA, DANASTRA, AMITRA, ASTRAPAY, MAUCASH, dan FIFADA. Selain itu, hadir pula jasa keuangan digital dalam bentuk mobile app milik Astra Financial (PT Sedaya Multi Investama), yaitu MOXA serta rekanan dealer yang menjadi partner bisnis FIF Group.

Untuk bisa mengunjungi FIF Group FEST kali ini, warga sekitar Banjarmasin hanya perlu mengakses laman bit.ly/FIFFEST11 dengan menggunakan gadget atau laptop.

Berbagai macam booth dengan tampilan yang menarik dapat dikunjungi oleh pelanggan FIFGROUP.

“Hanya dengan smartphone, warga Banjarmasin sudah bisa langsung mendapatkan produk yang diinginkan, mulai dari sepeda motor, produk elektronik, gadget, perabotan rumah tangga, bahkan investasi emas. Oleh karena itu, FIFGROUP FEST menjadi sarana terbaik yang dapat dipilih oleh warga Banjarmasin,” kata Kepala Wilayah Kalimatan Selatan-Tengah FIFGROUP, Carlldinos Farhan pada saat pembukaan FIFGROUP FEST Banjarmasin, Jumat (18/6). (*/adk/jpnn)

 


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
FIF   FIF Group   FEST   Banjarmasin  

Terpopuler