FIFA Minta PSSI Beri Laporan Berkala Persiapan Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2021

Minggu, 14 Juni 2020 – 01:42 WIB
Ilustrasi PSSI. Foto: Amjad/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - PSSI terus memberikan info perkembangan persiapan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021 kepada FIFA.

Dari rapat terakhir, pekan ini, PSSI diminta untuk membuat laporan berkala.

BACA JUGA: PSSI Berharap Lapangan ABC Senayan Bisa Dimaksimalkan untuk TC Timnas Indonesia

Di situs resmi PSSI, dijelaskan bahwa pertemuan denan FIFA filakukan secara virtual.

Sebanyak 42 orang baik dari PSSI dan FIFA mengikuti rapat tersebut.

BACA JUGA: Satu per Satu Pembacok Aipda Daely Ditangkap, Sudah Tiga Orang, Otak Pelaku Masih DPO

Perwakilan FIFA diantaranya Men’s Tournament Manager FIFA, Christian Schmolzer dan Head of Youth Tournament FIFA, Roberto Grassi.

"Rapat pekan ini diikuti oleh banyak perwakilan FIFA dan PSSI karena menjadi momen saling berkenalan di tiap area atau bidang yang terkait. Kami juga memberikan update apa yang kami kerjakan kepada FIFA hingga hari ini," kata Wakil Sekjen PSSI Maaike Ira Puspita.

BACA JUGA: Seorang Pelaku Pembacokan Aipda Daely Ditangkap Polisi

Terkait persiapan Piala Dunia U-20 2021, FIFA mengharuskan tuan rumah membuat laporan berkala, misalnya dalam masa 16 bulan sebelum hari H, H -14 bulan, H- 12 bulan, kemudian lebih intensif di setahun terakhir jelang pelaksanaan.

BACA JUGA: Satu per Satu Pembacok Aipda Daely Ditangkap, Sudah Tiga Orang, Otak Pelaku Masih DPO

"Pada kesempatan ini Christian Schmolzer, Mens’s Tournament Manager FIFA, merespon baik terkait update serta laporan perkembangan persiapan pelaksanaan Piala Dunia U-20 2021 yang disampaikan PSSI. FIFA juga mengapresiasi PSSI yang bekerja keras dalam mempersiapkan penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2021," bunyi pernyataan Wasekjen. (dkk/jpnn)


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler