jpnn.com - FEDERASI Asosiasi Sepak Bola Internasional (FIFA) Rabu (28/10), menetapkan hanya tujuh calon yang akan bertarung merebut kursi presiden setelah ditinggalkan Sepp Blatter pada 26 Febrari tahun depan.
Dari delapan calon yang mendaftar hingga Minggu lalu, David Nakhid (Trinidad dan Tobago) dinyatakan tidak lolos dalam seleksi tersebut. Belum ada konfirmasi tentang gagalnya David masuk bursa calon presiden FIFA tersebut.
BACA JUGA: Keren Nih! Begini Cara ASSI Peringati Sumpah Pemuda
Pemilihan presiden akan diadakan kembali setelah Blatter yang baru saja terpilih kembali untuk masa jabatan kelima tahun ini mengumumkan melepaskan jabatan itu Juni lalu.
Blatter diketahui terpaksa melepaskan jabatan strategis itu setelah dia menerima berbagai tekanan termasuk dari sponsor utama Piala Dunia akibat skandal korupsi yang melanda badan sepakbola dunia itu baru-baru ini.(ray/jpnn)
BACA JUGA: PBR Belum Tentukan Pelatih
Untuk mengenal lebih dekat, inilah foto para kandidat baru presiden FIFA 2016:
BACA JUGA: Iannone dan Divizioso Siap Tabrak Lorenzo di Valencia, Oops Ternyata...
1. Pangeran Ali bin al-Hussein, 39, presiden Asosiasi Sepakbola Jordan
2. Musa bility, 48, presiden Asosiasi Sepakbola Liberia
3. Jerome Champagne, 57, mantan eksekutif FIFA
4. Gianni Infantino, 45, sekjen Uni Sepakbola Eropa
5. Michel Platini, 60, presiden Uni Sepakbola Eropa
6. Sheikh Salman bin Ebrahim al-Khalifa, 49, presiden Federasi Sepakbola Asia
7. Tokyo Sexwale, 62, mantan menteri Afrika Selatan
Sepp Blatter, 79, kini ditangguhkan keanggotaan dan posisi oleh Komite Etika FIFA setelah ia menjadi salah seorang pejabat tinggi FIFA yang diselidiki oleh otoritas atas dakwaan korupsi.
Platini juga bernasib sama seperti Blatter. Platini dijatuhi hukuman skorsing namun Komite Pemilihan memutuskan dia layak bertanding jika skorsingnya berakhir sebelum pemilihan dimulai.
FIFA dan otoritas Swiss kini sedang melakukan penyelidikan rinci atas dakwaan korupsi yang melibatkan uang sebesar 1.35 juta pound pada 2011 yang diberikan pada Platini sebagai penasihat Blatter.
Keduanya membantah melakukan hal itu dan telah mengajukan banding atas skorsing selama 90 hari yang dikenakan pada mereka.
Semua calon presiden FIFA harus mendapatkan setidaknya dukungan tertulis dari lima badan sepakbola negara anggota sebelum layak diterima sebagai calon.(ray/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Cinlok! Bomber Garang City Kencani Pesepakbola Cantik, Ini Fotonya
Redaktur : Tim Redaksi