Film Wonder Woman: Berawal dari Pedalaman Kerajaan Amazon

Minggu, 28 Mei 2017 – 22:36 WIB
Film Wonder Woman: Berawal dari Pedalaman Kerajaan Amazon. Foto IST

jpnn.com - Film Wonder Woman bercerita tentang Steve Trevor (diperankan Chris Pine), seorang intel armada angkatan darat Amerika di era perang dunia.

Ia mengalami kecelakaan. Pesawat yang ditumpanginya jatuh di Themyscira yang masuk wilayah Pulau Paradise, sebuah wilayah terisolasi yang berada di pedalaman kerajaan Amazon.

BACA JUGA: Film Wonder Woman: Kesatria tak Terkalahkan

Dia kemudian ditemukan oleh warga, para Amazon, dan mendapatkan pengobatan untuk penyembuhan.

Film Wonder Woman: Berawal dari Pedalaman Kerajaan Amazon.Grafis Radar Surabaya/JPNN.com

Ia pun bertemu dengan Diana, dan jatuh cinta dengan putri Amazon itu.

Tidak lama berselang, pria pintar itu kemudian sudah berangsur-angsur sembuh dan harus kembali ke peradaban. Saking cintanya, Diana pun ikut serta.

Ketika memutuskan ikut Steve Trevor, Diana mengubah namanya menjadi Diana Prince.

Sebenarnya, keputusan Diana untuk ikut Steve Trevor keluar dari kerajaan Amazon sudah diramalkan sejak lama. Hal itu sudah menjadi takdirnya sejak lama.

Takdir itu diberikan oleh para dewa. Disebutkan, jika rumah dan dunia terancam maka Diana harus meninggalkan daerah yang sudah menjadi rumahnya tersebut.

Dia harus melakukan perjalanan ke dunia luar untuk menjadi seorang perempuan yang kuat.

Diana Price punya tugas berat menyelamatkan dunia dari peperangan. Ia harus bisa menciptakan perdamaian.

Namun, ternyata dunia baru tersebut sangat asing bagi Diana. Namun, bersama Steve Trevor, Diana mulai bisa beradaptasi.

Dengan kesabarannya, Steve Trevor berhasil membentuk Diana menjadi seorang Wonder Woman dengan banyak kekuatan super. (opi/uta/ berbagai sumber)


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler