Florent Malouda Gabung Metz

Sabtu, 13 September 2014 – 19:33 WIB
Florent Maluoda. Foto: fcmetz.com

jpnn.com - PARIS - Florent Maluoda akhirnya kembali berjibaku di Ligue 1. Itu terjadi setelah gelandang berusia 34 tahun tersebut resmi direkrut Metz dengan status bebas transfer, Jumat (13/9).

Sebelumnya, Malouda bermain untuk Trabzonspor di Liga Turki. Namun, mantan penggawa timnas Prancis itu memilih mengakhiri kebersamaannya dengan Trabzonspor pada akhir musim lalu.

BACA JUGA: Jalani Debut di City, Ini Kata Lampard

Nantinya, Malouda akan membela Metz semusim ke depan. Namun, Metz bisa menggunakan tenaga Malouda lebih lama karena memiliki opsi untuk memperpanjang kontraknya.

Sebelum melanglang buana, Malouda memulai karir bersama Chateauroux. Setelah itu, Malouda direkrut Guingamp pada 2000 silam. Masa keemasan Malouda terjadi ketika membela Lyon sejak 2003 lalu.

BACA JUGA: Schweinsteiger Ogah Buru-Buru Comeback

Saat itu, Malouda berhasil mengantarkan Lyon merebut gelar juara Ligue 1 empat musim beruntun pada rentang 2004-2007. Catatan itulah yang membuat Chelsea akhirnya kepincut membawanya ke Stamford Bridge. Bersama Chelsea, Malouda berhasil merebut gelar Premier League, FA Cup dan Liga Champions. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Balapan F1 Musim 2015 Berlangsung 20 Seri

BACA ARTIKEL LAINNYA... Arsenal vs City, Lampard dan Welbeck Jalani Debut


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler