Fogging Serentak Nasional Perindo, Hary Tanoe Garap Sibolga

Rabu, 10 April 2019 – 01:54 WIB
Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo melakukan fogging. Foto: Perindo

jpnn.com, SIBOLGA - Partai Perindo menggelar fogging secara serentak di 514 kabupaten/kota di seluruh Indonesia mulai Selasa (9/4).

Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo meresmikan program itu dengan melakukan fogging di Sibolga, Sumatera Utara.

BACA JUGA: Sistem Online Bisa Jadi Solusi Tingkatkan Kualitas Pendidikan

Mengenakan kacamata hitam dan masker, Hary terjun langsung memanggul alat pengasapan di pundaknya.

Di antara kepulan asap, dia terus berjalan menyusuri perkampungan, mengarahkan asap ke selokan-selokan dan tempat-tempat yang berpotensi menjadi sarang nyamuk.

BACA JUGA: Hary Tanoe: Bazar Murah Bentuk Kepedulian Perindo

Hary mengatakan, intensitas fogging Perindo di berbagai daerah di seluruh Indonesia dalam enam bulan terakhir ini terus digalakkan karena wabah demam berdarah kian merisaukan.

"Mudah-mudahan membantu masyarakat yang perlu dibantu dan DBD bisa berkurang," tutur Hary.

BACA JUGA: Perindo Tancap Gas Demi Huni 3 Besar Pemilu 2019

Hary menjelaskan, pihaknya selalu siap terjun ke lapangan untuk melakukan fogging guna mencegah penyebaran wabah DBD.

"Fogging ini disesuaikan dengan keadaan. Kalau di kemudian hari ada wabah lagi, kami akan bantu. Mesin fogging sudah punya dan kantor-kantor di daerah kami juga lengkap," jelas Hary.

Fogging yang rutin dilakukan Partai Perindo ini disambut penuh antusias oleh masyarakat. Bahkan, tak jarang masyarakat ikut serta bersama kader Partai Perindo memberantas penyebaran DBD.

"Ini sangat positif. Bantuan ini dirasakan secara baik, nyata, dan positif di masyarakat," kata Hary.

Dia juga meminta masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan agar wabah DBD bisa dicegah.

"Jaga lingkungan, bersihkan selokan, dan sebagainya. Jangan ada air menggenang. Kita buat Indonesia lebih baik, lebih bersih, indah, damai, sejahtera bagi kita semua," ujar Hary. (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sambutan Masyarakat Flores Bikin Hary Tanoe Terkesima


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler