Foke Jadi Pemandu Jokowi di Balaikota

Jumat, 05 Oktober 2012 – 15:10 WIB
Jokowi-Foke. Foto: AW/dok.JPNN
JAKARTA - Duet pemimpin baru DKI Jakarta, Joko Widodo dan Basuki T Purnama mendatangi Balaikota DKI Jakarta, Jumat (5/10). Kedatangan mereka dimaksudkan untuk bersilaturahmi dengan para pejabat Pemprov DKI.

Datang mengenakan kemeja batik coklat, Jokowi disambut oleh Gubernur Fauzi Bowo dan wakilnya Prijanto di depan Balai Agung DKI Jakarta. Usai bersalam-salaman, Fauzi-Prijanto mengadakan pertemuan tertutup dengan Jokowi-Basuki di Balai Agung.

Usai berbincang-bincang Fauzi mengajak Jokowi berkeliling gedung Balai Agung yang akan menjadi kantor barunya itu.

"Itu Soewirjo, Heng Ngatung. Di situ juga ada ruang rapat lebih kecil. Ini biasanya kita pakai sholat Jumat," ujar Foke kepada Jokowi saat menunjukkan lukisan-lukisan mantan gubernur Jakarta dan beberapa ruangan di Balai Agung.

Selanjutnya, Foke dengan akrab mengajak Jokowi-Basuki memasuki ruang rapat Balai Agung. Di dalamnya sudah ada pejabat Pemprov DKI yang menunggu untuk berkenalan dengan Jokowi-Basuki.

Hampir seluruh pejabat teras Pemprov DKI hadir dalam acara pertemuan tersebut. Beberapa pegawai Pemprov DKI pun terlihat di dalam ruang sidang untuk mengabadikan momen tersebut.

"Saya ingin mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada gubernur yang memberikan ruang transisi menyiapkan landasan, mengenalkan dengan seluruh jajaran seluruh DKI. Ini akan mempercept proses kerja karena biasanya di tempat baru masih tengok kanan kiri dulu," kata Jokowi menyampaikan sambutannya.

Setelah menyampaikan sambutan, Jokowi dan Basuki diperkenalkan kepada seluruh pejabat yang hadir. Satu persatu pejabat Pemprov DKI bersalaman sambil diperkenalkan namanya oleh Sekretaris Daerah DKI, Fadjar Panjaitan.

Usai acara perkenalan, Jokowi dan Basuki langsung meninggalkan Balaikota. Rencananya, Jokowi kembali ke Solo, Jumat (5/10) sore. (dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Anggaran Jamkesda Cuma Rp 9 Miliar

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler