Foke Jalan Kaki ke TPS

Rabu, 11 Juli 2012 – 08:30 WIB

JAKARTA- Calon gubernur DKI Jakarta incumbent, Fauzi Bowo sudah  mencoblos  di tempat pemungutan suara (TPS) di wilayah tempat tinggalnya, beberapa menit lalu.

Fauzi Bowo beserta istri dan keluarganya akan mencoblos di TPS 01, Jalan Teuku Umar, Kelurahan Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat.  Dari tempat tinggalnya menuju TPS yang berjarak sekitar 100 meter, Foke berjalan kaki.

Sedangkan calon wakilnya Nachrowi Ramli mencoblos di TPS 29 yang terletak di Jalan Batu Ampar II, Keluarahan Batu Ampar, Condet, Jakarta Timur.

Menurut Kepala Media Center Foke-Nara, Kahfi Siregar, Usai mencoblos, pasangan nomor urut 1 ini akan bergabung dengan tim sukses (timses) mereka di kantor Media Center Foke-Nara di Jalan Diponegoro nomor 61A, Jakarta Pusat.

Mereka bersama-sama akan menyaksikan langsung quick count hasil pemilihan yang disiarkan oleh salah satu TV nasional.

"Pasangan nomor urut satu bersama tim sukses dan pendukungnya akan menyaksikan proses perhitungan quick count di Media Center," ujar Kahfi. (dil/jpnn)


BACA ARTIKEL LAINNYA... Banyak Kartu Pemilih Ganda, Waspadai Pemilih Siluman


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler