jpnn.com - JAKARTA - Kendati ada 13 ribu kursi CPNS kosong karena tidak terisi, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) tidak akan memberlakukan sistim substitusi atau pengganti. Artinya, formasi yang kosong itu akan tetap dibiarkan kosong dan anggaran yang sudah dialokasikan akan dikembalikan ke negara lagi.
"Kuota yang tidak terserap akan kita kembalikan (anggarannya) ke negara. Karena itu sudah masuk dalam anggaran negara," kata Deputi SDM Aparatur KemenPAN-RB Setiawan Wangsaatmaja kepada JPNN, Rabu (25/12).
BACA JUGA: 10 Polisi Terluka Ditabrak Geng Motor
Seperti pengalaman tahun sebelumnya, kuota CPNS di daerah yang tak terisi tidak akan diberikan kepada pelamar di daerah lain yang telah melewati passing grade. Demikian juga untuk formasi yang kosong, tidak akan diganti dengan peserta CPNS yang banyak tersedia.
Setiawan mencontohkan daerah yang menyediakan formasi guru matematika untuk 10 orang. Tetapi, ternyata hanya lima CPNS yang dianggap memenuhi syarat. Meski daerah bersangkutan ada kelebihan guru bidang pelajaran lainnya, tapi tak otomatis langsung bisa diloloskan.
BACA JUGA: ICW: Banyak Masalah dari CPNS Honorer K2
"Meski sama-sama guru, namun karena bidang studinya berbeda dan formasi yang tersedia hanya matematika, yang guru Bahasa Indonesia tidak bisa mengisi formasi tersebut," tuturnya.
Tidak diberlakukannya sistim substitusi, lanjut Setiawan, karena salah satu syarat dalam pemberkasan NIP adalah harus sesuai formasi dan kompetensi. Tanpa itu, berkas pelamar tidak akan diproses.
BACA JUGA: Usai Jenguk Suami, Airin Sampaikan Selamat Natal
Apakah daerah yang formasinya kosong bisa ditambahkan kuotanya untuk usulan CPNS 2014? Setiawan menegaskan hal tidak dibolehkan.
"Usulan 2013 hanya berlaku untuk tahun ini, kalau ada yang kosong ya dikembalikan ke negara lagi. Kan tidak mesti formasi yang tersedia harus dihabiskan," terangnya. (esy/jpnn)
Untuk hasil seleksi CPNS silakan kunjungi : https://cpns2013.jpnn.com/
BACA ARTIKEL LAINNYA... Seluruh Peserta Tes di Maluku dan Malut Tak Lolos Passing Grade
Redaktur : Tim Redaksi