Fostan Rangkum Pahit Manis Nostalgia dalam Lepas Semua

Rabu, 29 Maret 2023 – 15:15 WIB
Grup musik Fostan. Foto: Dok. Demajors

jpnn.com, JAKARTA - Grup musik asal Jakarta, Fostan kembali menyapa pendengar lewat lagu terbaru berjudul Lepas Semua.

Single kedua dari kuartet indie-pop tersebut dirilis melalui label rekaman Demajors.

BACA JUGA: Soundrenaline 2023 Umumkan Jadwal Acara, Musisi Mancanegara Disiapkan

Fostan yang terdiri dari Zahra Adys (vokal), Raja Kautsar (gitar), Tommy Ramadhan (gitar bas), dan Ammar (drum) masih menyuguhkan nuansa rock alternatif 90-an pada lagu Lepas Semua.

Lepas Semua diharapkan bisa melanjutkan kesuksesan lagu sebelumnya, Memoria yang mendulang respons positif dari pendengar.

BACA JUGA: Slipknot Menjawab Semuanya di Hammersonic 2023

Lagu Lepas Semua ditulis oleh gitaris Raja Kautsar bersama vokalis Zahra Adys.

Tembang tersebut tetap mengedepankan rasa manis dan pahitnya nostalgia, juga hikmat pelajaran hidup selepas kegagalan hubungan.

BACA JUGA: Raisa Rilis Lagu Nyaman Tak Cukup, Nicholas Saputra Terlibat

"Lepas Semua itu sebenarnya ajakan untuk menerima luka dan kegelapan yang kita punya agar jangan dijadikan ketakutan dalam menjalani kehidupan,” kata Raja dari Fostan.

Personel Fostan melakukan rekaman lagu Lepas Semua dibantu oleh Agusalim Luckman di Leap Studio, Jakarta.

Selain menghadirkan single tersebut, band yang terbentuk sejak 2021 itu juga tengah menyiapkan lagu-lagu lain untuk album penuh perdana.

Lagu Lepas Semua bisa diartikan sebagai candradimuka Fostan sebelum mempersembahkan album pertama.

“Kami sedang fokus produksi untuk menyelesaikan album. Sudah enam yang direkam, totalnya akan ada sembilan lagu. Sedang antri untuk proses mixing juga," beber Tommy Ramadhan, pemain bas Fostan.

Fostan melengkapi peluncuran lagu Lepas Semua dengan sebuah persembahan video klip.

Video musik Lepas Semua dibesut secara swadaya oleh Badrus Zeman yang juga dikenal sebagai pentolan grup musik rock Madura, Lorjhu’.

Lagu Lepas Semua dari Fostan sudah bisa dinikmati di berbagai platform musik digital. (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler