From Me to You, Surat Cinta Untuk si Dia

Kamis, 13 Februari 2014 – 12:14 WIB

jpnn.com - JAKARTA -- Pada Hari Kasih Sayang ini, saatnya menghangatkan kembali hubungan anda dan pasangan. Berbagai cara bisa anda lakukan, tapi ada cara yang kadang terlupakan. Memberikan surat cinta.

Teknologi gadget kian canggih saat ini, anda bisa mengungkapkan cinta anda lewat media sosial maupun pesan singkat. Tapi hal itu sudah biasa anda lakukan.

BACA JUGA: Bermain Video Game Terlalu Lama Bahaya bagi Pembuluh Darah

Cobalah sesekali melirik selembar kertas cantik di sekitar anda. Percaya tak percaya surat cinta bisa menghangatkan kembali hubungan anda. Mari buktikan.

1. I Love When You..

BACA JUGA: Empat Pertanyaan Penting Saat Kencan Pertama di Hari Valentine

Anda bisa mulai surat cinta ini dengan menulis hal-hal yang membuat anda terus merasa bahagia dengan pasangan. Katakan sejujurnya, betapa anda menikmati pelukan hangatnya, mendengarkan suaranya saat mengeluarkan omelan-omelan kecil, dan tawanya. Bahkan ketika ada merajuk manja padanya, anda bahagia. Ya tuliskan saja semua. Termasuk memuji apa yang sudah dilakukan si dia saat ini dalam pekerjaan dan dalam hidup anda. Lihatlah sisi positif pasangan anda dan tuliskan. Ini sekaligus membuat dia kian percaya diri mencintai dan melindungi anda. Si dia pasti tersenyum manis saat membacanya.

2. Psst.. Ini Rahasia!

BACA JUGA: Rutin Aerobik 20 Menit agar Semangat Jalani Aktivitas

Anda suka memandangi wajah pasangan saat ia sedang tertidur. Atau senang membaca ulang semua pesan-pesannya dari pertama kali anda berpacaran?. Detail-detail kecil seperti ini mungkin tidak pernah diketahuinya. Saatnya menuliskan rahasia-rahasia kecil anda tentang perlakuan yang tak disadarinya.  Percayalah, he or she would love to know that.

3. Suatu Saat Nanti

Setiap orang pasti memiliki impian yang indah bersama pasangan atau pujaan hatinya. Impian apa yang selalu anda idamkan? Yang selama ini kerap anda lupakan kareena menurut anda konyol atau sulit terwujud. Hey tidak ada salahnya bermimpi. Serta dream list anda di akhir untuk si dia. Siapa tahu anda dan pasangan akan mewujudkan salah satunya.

4. Surat Cinta, jadi Pendamai

Saat berbahagia anda dengan pasangan terganggu karena bertengkar. Ini saatnya mendamaikan hati dengan pasangan anda. Lewat surat ini, tuliskan momen-momen indah yang paling anda sukai saat bersamanya.
Penulis serial buku "Mars and Venus" John Gray menyebut bertengkar dalam sebuah hubungan adalah hal yang wajar. Mengingat momen indah dengan si dia, membuat cinta makin kuat terjalin.

"Calm down. Anda akan mencintai dan dicintai lebih lama setelah selesai bertengkar. Bertengkar terjadi pada semua pasangan. Tapi jangan sampai menyesal karena emosi sesaat," kata Gray.

Jadi tunggu apalagi, Hari Kasih Sayang sebentar lagi, coba tuliskan surat cinta anda untuk si dia. Pakailah kertas-kertas unik dan lucu. Jika pasangan adalah pecinta kartun cari motif surat cinta sesuai idolanya.

Untuk perempuan yang anda cintai, selipkanlah surat cinta itu di antara buket bunga yang anda berikan untuknya di Hari Valentine. Sementara untuk pria, pujaan hati anda selip surat cinta itu di antara tumpukan cokelat yang akan anda berikan untuknya. Jangan lupa tuliskan, betapa anda mencintainya. Selamat mencoba. (flo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Stres Hamil Berdampak Panjang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler