Fuso Berhenti Mendadak, Bobi Kaget, Braakk! Begini Kondisinya

Kamis, 03 Juni 2021 – 21:02 WIB
Truk Hino 500 yang menabrak Fuso. Foto: dok palpos.id

jpnn.com, PALEMBANG - Kecelakaan lalu lintas melibatkan dua truk terjadi di Jalan Noerdin Pandji, Kecamatan Sukarami, Palembang, Kamis (3/6).

Akibatnya, truk Hino 500 berpelat BG 8740 UT mengalami rusak berat setelah menabrak Fuso yang berada di depannya.

BACA JUGA: Braak! Adu Banteng Bus dan Mobil Travel, 2 Orang Tewas, 11 Luka-Luka

Kaca bagian depan truk Hino 500 pecah, sedangkan sebagian besar bumpernya penyok.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, Hino 500 merupakan truk ekspedisi antarprovinsi yang sedang membawa beras raskin untuk diantar ke Lampung.

BACA JUGA: Ridwan Ajak Adik Ipar Berbuat Terlarang, Sudah Hampir Setahun

“Iya mas ini truk ekspedisi yang dikemudikan Bobi (30). Saya sebenarnya baru datang juga, dan informasinya karena menabrak Fuso di depan yang tiba-tiba berhenti mendadak. Namun, truk Fuso itu sekarang sudah kabur,” kata rekan sopir Hino 500 yang tidak mau disebutkan namanya.

Ditambahkannya, sopir Hino 500 itu hanya sendiri tanpa kernet dan kondisinya saat ini sedang diurut karena keseleo.

BACA JUGA: Kecelakaan Maut Truk Vs Pikap, Fauzilah Tewas Terjepit, Kemas Enung Sekarat

Terkait barang bawaan di Hino 500, semua beras raskin itu sedang dipindahkan ke truk lain. (ian/palpos.id)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hendak Menyeberang Jalan, Si Kakek Disambar Scoopy, Innalillahi


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler