jpnn.com, PALEMBANG - Manajemen Sriwijaya FC harus menggelontorkan dana besar untuk menggaet bek Tim Nasional Mali Mahamadou N’Diaye.
Sriwijaya FC menebus N’Diaye sebesar GBP 250 ribu atau setara Rp 4,3 miliar (GBP= Rp 17.552).
BACA JUGA: Sriwijaya FC Terus Dekati Gelandang Timnas Indonesia
Meski begitu, nominal tersebut dianggap sepadan dengan kualitas yang dimiliki N’Diaye.
Pasalnya, pria 27 tahun tersebut mampu bermain di tiga posisi berbeda.
BACA JUGA: Latihan Perdana, Sriwijaya FC Isi Ulang Baterai
Selain bisa bermain di center bek dan bek kanan, N’Diaye juga fasih berperan sebagai gelandang bertahan.
Sriwijaya FC sangat berharap N’Diaye mampu menjadi solusi buruknya lini belakang musim lalu.
BACA JUGA: Sriwijaya FC Mulai Latihan, Tanpa Rahmad Darmawan
Saat itu, Sriwijaya FC harus kebobolan 50 gol dalam 34 pertandingan.
N’Diaye dijadwalkan tiba di Palembang, Sumatera Selatan, Kamis (7/12).
“Dia segera bergabung dengan tim,” ujar Sekretaris Sriwijaya FC Ahmad Haris, Selasa (5/12).
Haris berharap N’Diaye langsung nyetel dengan para penggawa Sriwijaya FC.
Haris meyakini keputusan merekrut N’Diaye sangat tepat untuk menambal lubang di lini belakang.
“Pemain tersebut punya kualitas sehingga kami berharap bisa memenuhi keinginan pelatih, manajemen dan tentunya para fans,” kata Haris. (kmd/ion/ce1)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Latihan Perdana Sriwijaya FC Tanpa Pelatih Baru
Redaktur & Reporter : Ragil