Gagal Curi Poin dari Persija, Pelatih Barito Putera Mendadak Diganti

Senin, 10 Oktober 2016 – 17:41 WIB
Mundari Karya. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com - BANJARMASIN - Kekalahan Barito Putera‎ 2-3 atas Persija Jakarta di Stadion Manahan, Solo, Minggu (9/10) malam memakan korban. Pelatih kepala tim Laskar Antasari, Mundari Karya, resmi tak lagi menjabat mulai Senin (10/10) siang ini.

Manajer Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman saat dihubungi Senin (10/10) sore, menegaskan keputusan yang diambil oleh manajemen timnya. Sebagai gantinya, asisten pelatih Yunan Helmi mengganti posisinya.

BACA JUGA: Hong Kong Masih Pimpin Barongsai Tradisional

"Mulai hari ini resmi Mundari diganti Yunan Helmi sebagai pelatih Barito Putera," katanya‎.

Meski demikian, Mundari bukan berarti dibuang dari tim begitu saja. Mengingat pengalaman dan kemampuannya, dia ditugaskan untuk menangani pembinaan usia muda di tim yang bermarkas di Stadion 17 Mei Banjarmasin itu.

BACA JUGA: PSM Sebut Proses Pemanggilan Rizky Tak Sesuai Prosedur

"Mundari akan ditugaskan khusus pembinaan usia dini dan Barito Putera U-21," tegasnya. ‎(dkk/jpnn)

BACA JUGA: Hewan ‎Maskot Tafisa Diberi Tempat di Ragunan

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ngeri! Bintang Real Madrid Diancam akan Dibunuh


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler