Gagal Nyalakan Mesin, Pencuri Terpaksa Dorong Motor Curian

Selasa, 04 Juni 2019 – 13:35 WIB
Pelaku curanmor. Foto JPG

jpnn.com, SURABAYA - Dua maling motor beraksi di Jalan Majapahit, Surabaya baru-baru ini. Satu unit motor Honda Beat merah milik korban berhasil dibawa kabur.

Pelaku mendorong motor bernopol S 3774 AB itu karena tidak bisa menghidupkan mesinnya.

BACA JUGA: Waspada ! Pencuri Gencar Mencuri Motor di Depan Minimarket

Aksi dua orang tidak dikenal tersebut terekam kamera closed circuit television (CCTV).

BACA JUGA : Umumkan Sepeda Motor Hilang, Viral di Medsos, Hasilnya Memuaskan

BACA JUGA: Curi Motor, Ronan Babak Belur Dihajar Massa

 

Para pelaku menggunakan motor Honda Vario putih ketika beraksi. Salah seorang pelaku menggunakan helm biru. Pelaku lainnya memakai topi hitam.

BACA JUGA: Ini Namanya Karma : Jual Motor Curian Pelaku Malah Kecelakaan 

Dari rekaman CCTV terlihat jelas bagaimana pelaku membawa motor matik milik Yulia itu.

Keduanya masuk gang di samping rumah majikan korban. Setelah melihat ada motor yang diparkir, pelaku berhenti dan balik kanan.

Salah seorang pelaku turun dari motor. Kemudian, motor korban terlihat diutak-atik. Pelaku lainnya ikut turun dan terlihat membantu.

BACA JUGA : 9 Motor Hilang Dalam 9 Hari, Waspadai Modusnya

 

Namun, karena tidak berhasil menyalakan mesin, para pelaku memutuskan mendorong motor matik tersebut.

Pelaku yang mengenakan helm terlihat membawa motor curian itu. Adapun pelaku yang bertopi mengendarai motornya dan mendorong kendaraan yang dicuri dengan menggunakan kaki kanan.

''Tidak tahu. Belum lapor (polisi, Red),'' kata Yulia.

Kasatreskrim Polrestabes Surabaya AKBP Sudamiran mengatakan belum memonitor kejadian tersebut. Meski demikian, dia akan memerintah anggotanya untuk mengecek tempat kejadian perkara (TKP).

''Nanti kami cek ke sana,'' jelasnya. Sudamiran mengatakan, momen libur Lebaran memang kerap dimanfaatkan para penjahat untuk beraksi. (adi/c15/ano/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pelaku Pencurian Mobil Berisi Anak Kecil Ditangkap, Ini Tampangnya


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler