Gaji Macet, Kimi Ancam Mogok Balapan

Sabtu, 02 November 2013 – 14:13 WIB
Kimi Raikkonen. FOTO: getty images

jpnn.com - LONDON- Lotus terancam kehilangan Kimi Raikkonen di sisa seri balapan Formula 1 musim ini. Pasalnya, Kimi mengancam tak akan membalap lagi hingga akhir musim mendatang. Itu terjadi setelah Lotus enggan membayar gaji Kimi.

Sebenarnya, Kimi sudah cukup bersabar. Permasalahan finansial yang membelit Lotus awalnya tak membuat Kimi frustasi. Tapi, pembalap asal Finlandia tersebut menganggap Lotus tak punya niat baik untuk membayar tunggakan gajinya.

BACA JUGA: Ini Enam Pemain Terbaik Indonesia Saat Kalahkan Kirgistan 4-0

Nah, Kimi kini berencana memboikot balapan seri Amerika Serikat (AS) dan Brazil mendatang. Mulanya, Kimi hendak memulai boikot membalap di seri Abu Dhabi pekan ini. Namun, rencana tersebut akhirnya dibatalkan.

"Saya datang ke Abu Dhabi karena berharap kami bisa menemukan kesepakatan tentang hal-hal yang harus diselesaikan. Saya berharap hal itu bisa dirampungkan sehingga kami bisa menyelesaikan musim dengan baik," terang Kimi sebagaimana dilansir laman Mobile Racer, Sabtu (2/11).

BACA JUGA: Miami Heat Kalah di Tiga Detik Terakhir

Ancaman Kimi juga tak main-main. Dia mengaku tak ambil pusing dengan apa yang bakal terjadi pada Lotus di akhir musim nanti. Kimi hanya ingin Lotus membayarkan gajinya yang tertunggak selama beberapa bulan.

"Saya sangat senang membalap. Namun, hal terbesar dari masalah ini adalah tentang bisnis. Kadang, ketika kesepakatan tak tercapai, sesuatu harus dihentikan dalam situasi yang tak menguntungkan," tegas pemilik satu gelar juara dunia tersebut. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Superman Loyo, Rockets Tetap Perkasa

BACA ARTIKEL LAINNYA... Vettel Persembahkan Gelar Juara Untuk Pacar


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler