Ganda Putra Terbaik Dunia Gampang Baca Gaya Kevin/Marcus

Kamis, 02 Juni 2016 – 17:51 WIB
Ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon (kiri) dan Kevin Sanjaya Sukamuljo. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA –  ‎Laju ganda putra terbaik dunia, Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong ‎belum terbendung di BCA Indonesia Open Super Series Premier 2016. 

Mereka maju ke perempatfinal setelah menundukkan pasangan Indonesia, Kevin Sanjaya/Marcus Gideon di Istora Senayan, Kamis (2/6), den‎gan skor 21-15 21-19.

BACA JUGA: ISC B Libur Selama Ramadan

‎Yong Dae mengakui di awal-awal sempat tertekan. Tapi setelah membaca permainan pasangan tuan rumah, dia mencoba lebih konsisten dan lebih sabar meladeni permainan Indonesia.

"Kami mencoba untuk fokus, tidak mengendurkan permainan. Kami tidak mau terburu-buru mematikan mereka. Ternyata lawan mati sendiri,'' katanya usai laga.

BACA JUGA: Digandeng Polri, Ini Nama Baru Surabaya Samator

Ganda unggulan pertama itu mengaku semakin semangat dengan riuhnya Istora. Teriakan dan tepuk dan suporter justru menjadi motivasi tersendiri baginya. 

''Kami selalu menikmati setiap pertandingan di sini, makanya kami nyaman mengumpulkan poin demi poin di sini,'' imbuhnya.

BACA JUGA: Kembali Bertemu Pep di Derby Manchester, Mourinho Khawatirkan Ini

Sementara itu Kevin/Marcus mengakui kalah matang dengan lawan. Level permainan pasangan Korea Selatan itu dinilai lebih stabil sepanjang dua game‎.

"Kami kalah stabil, mereka bisa konsisten di game satu dan game dua, tapi kami malah  naik turun. Tadi juga konsentrasi sempat terganggu karena ada momen yang bikin kami kepikiran,'' tutur Kevin. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Setelah Sepak Bola, Polri Gandeng Surabaya Samator


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler