jpnn.com, INDIA - Pemblokiran lebih dari 100 aplikasi Tiongkok di India termasuk PUBG, mendorong perusahaan nCore Game merilis gim pesaing PUBG.
Tidak tanggung-tangggung, pengembang gim berbasis di Bangaluru, India itu akan menggandeng aktor Bollywood Akhsay Kumar.
BACA JUGA: PUBG Mobile Hadirkan Event Color Chasing, Banyak Bonusnya
Nantinya, Akhsay ikut merilis gim terbaru bernama Fearless and United: Guards (FAU: G) pada akhir Oktober.
"Gim ini sedang dikerjakan selama beberapa bulan," ungkap Co-founder nCore Game Vishal Gondal seperti dikutip dari Reuters, Senin (7/9).
BACA JUGA: FF dan Pelajar Cantik Tertangkap Basah Saat Berbuat Dosa, Tak Berkutik
Gondal menyebut, Akhsay juga turut berkontribusi dalam pengembangan konsep gim tersebut.
"Akhsay juga memberi rekomendasi judul permainan tersebut. FAU: G," katanya.
BACA JUGA: India Blokir Ratusan Aplikasi Mobile Termasuk PUBG dan Tencent
Perusahaan menargetkan gim anyar pesaing PUBG itu bisa menarik 200 juta pengguna dalam setahun.
Sebelumnya, India memblokir 118 aplikasi mobile yang sebagian besar berasal dari Tiongkok termasuk PUBG.
Langkah itu kian menekan perusahaan teknologi asal Tiongkok, menyusul perselisihan antara India dan negara tersebut di wilayah perbatasan.
Selain PUBG, ratusan aplikasi lain yang diblokir termasuk Baidu dan ShareSave milik Xiaomi. (ddy/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian