Gandeng Ancol, Telkomsel Perkuat Wisata Indonesia Melalui Smart & Green Theme Park

Senin, 25 April 2022 – 16:47 WIB
Penandatanganan MOU antara Telkomsel dan Ancol. Foto: dok Telkomsel

jpnn.com, JAKARTA - Perusahaan telekomunikasi, Telkomsel mengumumkan kerja sama dengan PT Pembangunan Jaya Tbk (Ancol) dalam implementasi teknologi internet-of-things (IOT) di beberapa destinasi wisata, Senin (25/4).

Kerja sama itu ditandai penandatanganan nota kesepahaman tentang Penerapan Smart & Green Theme Park pada setiap destinasi

BACA JUGA: Telkomsel Enterprise, Solusi Tingkatkan Produktivitas Perusahaan

Direktur Sales Telkomsel Adiwinahyu B. Sigit mengatakan kerja sama ini mendemonstrasikan keberlanjutan komitmen Telkomsel sebagai digital connectivity enabler yang mengedepankan pemanfaatan aset dan teknologi digitalnya.

"Kami yakin bisa menghadirkan berbagai solusi digital yang membuka lebih banyak potensi kemajuan dalam mengakselerasi transformasi digital pada sejumlah destinasi wisata yang dikelola oleh Ancol," kata Adiwanahyu B. Sigit di Jakarta.

BACA JUGA: Telkomsel MyAds jadi Solusi Perkuat Bisnis Selama Ramadan

Dia menambahkan kerja sama ini diharapkan bisa meningkatkan pelayanan terhadap pengunjung dan mendorong tingkat kunjungan kawasan Taman Impian Jaya Ancol ke depannya.

Sementara itu, Direktur Transformation & Business Development PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk Wing Antariksa mengatakan sebagai perusahaan pengelola kawasan wisata terbesar dan terpadu di Indonesia, Ancol terus berinovasi dalam pengembangan produk dan layanan.

Setelah meluncurkan Apps danb tickting online, pihaknya tengah menyiapkan transformasi digital ke tahap selanjutnya yaitu Smart & Green Theme Park pertama di Indonesia.

BACA JUGA: Telkomsel Angkat Gim Kolak Express 3 jadi Serial Original, Begini Ceritanya

"Kami berharap kolaborasi dengan Telkomsel bisa menaikkan interaksi antara Ancol dengan pengunjung melalui saluran digital terkini, yang bertujuan untuk meningkatkan antusiasme pengunjung berwisata ke Ancol," ungkap Wing Antarika.

Dia menambahkan pada tahun ini, Ancol menargetkan jumlah kunjungan naik 57 persen atau di angka 5,5 juta pengunjung.

Sebagai tahap awal, Telkomsel dan Ancol akan menjajaki sejumlah skenario implementasi use case solusi bisnis dan layanan berbasis teknologi IOT.

Pertama, Telkomsel akan mengembangkan aspek Customer Experience pada destinasi wisata Ancol dengan implementasi Smart Utility, Smart Lighting, Electric Vehicle, Autonomous Bus, hingga Integrated Smart Dashboard.

Kemudian sebagai use case pada aspek Digital Engagement dan Single Customer View di destinasi wisata Ancol, Telkomsel akan mengembangkan Customer Engagement Platform.

Selain itu, Telkomsel berencana menerapkan use case RFID dan Computer Vision untuk digitalisasi Visitor Tracking dan Crowd Management.

Untuk meningkatkan produktivitas pengembangan sistem digital di Ancol, Telkomsel akan mengimplementasikan Officeless Operation System dengan kapabilitas Low Code Platform.

"Penerapan Smart & Green Theme Park Taman Impian Jaya Ancol dan beberapa destinasi wisata yang berada di bawah pengelolaan Ancol akan melengkapi portfolio penerapan digitalisasi oleh Telkomsel di destinasi wisata, kawasan bisnis, sektor industri, dan smart city," tutup Sigit. (jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Usut Kasus Korupsi di IKN, KPK Garap Petinggi Telkomsel


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler