jpnn.com, JAKARTA - Toyota berekspansi ke jasa ritel dengan menggandeng Grab Inc (Grab).
Kerja sama itu melibatkan Toyota Motor Corporation (TMC), Toyota Financial Services Corporation (TFS), Aioi Nissay Dowa Insurance Co.,Ltd. (Aioi) dan Grab, Inc. (Grab).
BACA JUGA: Seperti Ini Kemewahan New Fortuner TRD
Mereka menyediakan penyewaan kendaraan di seluruh Asia Tenggara.
Dalam kerja sama tersebut, mereka akan mengembangkan data-transmission TransLog driving recorder.
BACA JUGA: Honda Tawarkan Civic Bertenaga Tiga Truk
Itu adalah sebuah alat yang dapat menangkap pola mengemudi dan mengirimkan layanan telematics seperti posisi kendaraan kepada pelanggan fleet.
Proyek ini akan dikembangkan untuk Asia Tenggara terlebih dahulu.
BACA JUGA: Penjualan Domestik Toyota Meningkat 12 Persen
Dengan TransLog terpasang di 100 mobil Grab, Toyota akan menganalisis pola berkendara yang tertangkap dengan alat ini.
Setelah itu, mempertimbangkan langkah-langkah untuk memberikan layanan terkait dengan pola tersebut termasik asuransi terbaik bagi pengguna, program pembiayaan serta perawatan kendaraan.
''Dengan kerja sama dengan Grab ini, kami ingin mengeksplorasi cara baru untuk menghadirkan layanan baru yang lebih aman, mudah dan menarik bagi pelanggan fleet kami di Asia Tenggara,'' ungkap Senior Managing Officer of Toyota Motor Corporation and President of the Connected Company Shigeki Tomoyama di Jakarta belum lama ini.
Grab menawarkan layanan terluas di Asia Tenggara dengan lebih dari 55 juta pengguna aplikasi dan lebih dari 1,2 juta pengemudi di 87 kota di tujuh negara. (dew)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Jagoan Toyota Tak Berdaya Hadapi Honda Jazz
Redaktur & Reporter : Ragil