Gandeng TNI dan Pori, Nahdlatul Ulama Gelar Vaksinasi Kemerdekaan

Kamis, 19 Agustus 2021 – 14:07 WIB
NU bersama Pagar Nusa, NU Care-Laziznu, Satgas NU Peduli Covid-19, TNI dan Polri menggelar vaksinasi Kemerdekaan pada Rabu (19/8). Foto: Humas PBNU

jpnn.com, JAKARTA - Vaksinasi Kemerdekaan digelar atas kerja sama NU-Welfare bersama Pagar Nusa, NU Care-Laziznu, Satgas NU Peduli Covid-19, TNI dan Polri.

Dewan Pengawas NU Welfare M Sofwan Erce yang akrab disapa Gus Sofwan menyampaikan terima kasih kepada pihak-pihak yang membantu terwujudnya Vaksinasi Kemerdekaan ini.

BACA JUGA: Sutarmidji: Vaksinasi untuk Ibu Hamil Mengurangi Risiko yang Tidak Diinginkan

Dia berharap kegiatan "Vaksinasi Kemerdekaan" gratis ini dapat membantu Pemerintah Republik Indonesia dalam mewujudkan pemerataan pemberian vaksin Covid-19.

“Vaksinansi ini diikuti karyawan PBNU, anggota lembaga dan banom NU serta warga sekitar dan ada juga masyarakat dari luar,” kata Sofwan

BACA JUGA: BPKH dan NU Care-Lazisnu Serahkan Ambulans untuk Tiga Kabupaten

Dalam melaksanakan vaksinasi, NU Welfare telah sukses melakukan serbuan vaksinansi di pesantren KHAS Kempek-Cirebon, PP Luhur Al Tsaqafah-Ciganjur, dan vaksinasi di Cilandak Town Square serta daerah lainnya. Keberhasilan ini tentunya atas kerja sama berbagai pihak.

“Ini keseriusan kami dalam memutus mata rantai covid-19, NU selain ikhtiar batin juga melakukan ikhtiar lahir, dari mengajak patuh terhadap prokes, menggelar vaksinasi. Kami juga terus bermunajat kepada Allah agar pandemi ini segera berakhir,” ujar Gus Sofwan

BACA JUGA: TNI-Polri dan NU Berkolaborasi untuk Percepatan Vaksinasi Covid-19, Gus Nabil Merespons Begini

“Mari terus jaga kesehatan dengan terus mematuhi protokol kesehatan. Semoga momentum kemerdekaan ini Indonesia bisa merdeka dari covid-19," ujar Sofwan.(fri/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler